Ternyata Keramas Setiap Hari Bikin Rambut Rusak, Loh! Ini Dia 5 Dampaknya Bagi Kesehatan

By Healza Kurnia, Minggu, 7 Januari 2018 | 01:00 WIB
Keramas Setiap Hari Boleh Enggak Sih (Healza Kurnia Hendiastutjik)

NOVA.id - Wah, tak terasa sudah masuk akhir pekan di awal tahun 2018 ya.

Nah, Sahabat NOVA kira-kira berapa kali dalam seminggu mencuci rambut?

Bagi sebagian orang yang berkeringat berlebih, kebiasaan ini bisa dilakukan setiap hari.

Kebiasaan ini juga sering dilakukan oleh kita yang bekerja di lapangan terbuka yang sering terpapar matahari ataupun debu.

Baca juga: Tak Lagi Punya ‘Rambut Singa’ di Pagi Hari Bila Tahu 5 Rahasia Ini

Nah, sayanganya, kebiasaan ini juga tak sepenuhnya baik untuk tubuh.

Berkeramas setiap hari bisa memberikan dampak kurang postitif untuk tubuh kita.

ilansir dari Tribunstyle dari laman doktersehat.com, berikut 5 hal buruk yang bisa terjadi jika kita mencuci rambut setiap hari.

Baca juga: Wow, Lingkaran Hitam di Bawah Mata Hilang dengan Bahan Ajaib Ini

1. Rambut rontok

Terlalu sering berkeramas akan membuat rambut dan kulit kepala terpapar bahan pengawet layaknya paraben dan formaldehida.

Bahan-bahan ini bisa ditemukan pada shampoo dan akhirnya mengalami masalah rambut rontok.