Tak Banyak yang Tahu, Ternyata Bahan Rumahan Ini Ampuh Menghilangkan Noda Kuning pada Kuku Loh

By Winggi, Jumat, 5 Januari 2018 | 07:45 WIB
Cara merawat kuku bernoda (istock) (Winggi)

NOVA.id- Tampil cantik dengan kuku warna warni memang bisa menambah penampilan kita semakin sempurna. 

Namun perlu diketahui jika sering menggunakan cat kuku dan penghilang warna cat tersebut akan menyebabkan perubahan warna pada kuku. 

Kuku akan terlihat kuning dan bernoda. 

Tentu saja ini akan memperburuk penampilan kita. 

(Baca juga: Sebaiknya Hindari Memberikan Jus Buah untuk Anak Kurang dari Setahun, Begini Dampaknya)

Untuk mengatasi noda yang tidak enak dipandang tersebut, bisa menggunakan obat rumahan yang bisa memberikan hasil efektif. 

Melansir Boldsky, berikut obat rumahan yang bisa kita manfaatkan untuk mengatasi kuku bernoda. 

(Baca juga: Selain Turunkan Kadar Kolesterol, Ternyata Alpukat Punya Manfaat Baik untuk Kulit Wajah Loh)

1. Baking soda 

Baking soda bisa membantu pengelupasan pada kulit. 

Tentu saja bahan ini bisa menghilangkan noda kuning pada kuku untuk selamanya. 

Caranya campurkan 2 sendok teh baking soda dengan 3-4 sendok teh air. 

Oleskan bahantersebut yang telah menjadi pasta pada kuku dan diamkan selama beberapa menit sebelum membilasnya dengan air dingin. 

Cobalah seminggu sekali untuk menghilangkan noda dari kuku kita. 

(Baca juga: Berita Duka Cita, Musisi Legendaris Yon Koeswoyo Tutup Usia)

2. Cuka apel 

Sifat asam yang terdapat pada cuka apel bisa efektif menghilangkan perubahan warna pada kuku kita. 

Taruh 1/2 sendok teh cuka apel dalam mangkuk penuh air hangat. 

Kemudian rendam kuku ke dalam larutan tersebut selama 5-10 menit. 

Gunakan perawatan ini setiap minggu untuk menghilangkan noda kuning di kuku. 

(Baca juga: Wah, Ternyata Berbuat Baik pada Orang Lain Justru Bisa Bikin Kita Depresi! Inilah Penjelasannya)

3. Jus jeruk 

Jus jeruk merupakan sumber asam sitrat yang bisa memutihkan kuku berwarna kuning. 

Celupkan kapas ke dalam jus yang baru di ekstraksi. 

Kemudian gosokkan seluruh kuku yang bernoda. 

Biarkan cairan tersebut selama 4-5 menit sebelum dibilas dengan air hangat. 

Gunakan perawatan tersebut 2-3 kali dalam seminggu untuk hasil maksimal. 

(Baca juga: Deretan Foto Ketika Orang-Orang Coba Mengikuti Perilaku yang Disarankan Oleh Internet, Nomor 9 Serem)

4. Pasta gigi

Selain untuk gigi, pasta gigi juga berguna untuk kuku yang bernoda. 

Cukup oleskan sedikit pasta gigi ini ke seluruh kuku dan diamkan selama 10-15 menit. 

Setelah itu bilas dengan air hangat. 

Perawatan ini bisa kita lakukan 2-3 kali dalam seminggu untuk kuku yang bersih dan jernih. 

(Baca juga: Beredar Video Mesum Antara Anak Kecil dan Perempuan Dewasa, Polisi Lakukan Penyelidikan)

5. Minyak pohon teh 

Obat lain yang efektif membersihkan noda kuning di kuku adalah minyak pohon teh. 

Kombinasikan beberapa tetes minyak ini dengan minyak zaitun dan oleskan minyak pada kuku yang bernoda. 

Biarkan sampai kering, 10-15 menit. 

Kemudian bilas dengan air hangat dan ulangi perawatan ini setiap minggu untuk hasil terbaik. (*)