Menghilangkan Jerawat
Jika memiliki jerawat atau gejala rosacea pada wajah, ASI ternyata bisa menjadi solusi sederhana yang hemat biaya.
Menurut penelitian di University of California, asam laurat yang terdapat dalam ASI bisa membantu mengobati jerawat.
Kita hanya perlu mengoleskan ASI pada jerawat atau area wajah yang terinfeksi.
Lalukan setelah wajah dibersihkan dengan air. Tunggu hingga kering.
Sebagai pembersih wajah, ASI harus dioleskan ke seluruh wajah tunggu beberapa saat lalu bilas dengan handuk basah.
(Baca juga: Hanya Tinggalkan Pesan Misterius Saat Ditemukan, Identitas Mayat Perempuan Ini Terkuak!)
Mensterilkan Mata
Biasanya ASI memang digunakan untuk memenuhi nutrisi bayi dan untuk kecantikan kita.
Tapi ternyata, ASI diketahui mampu menstrerilkan mata, terutama bagi kita yang menggunakan lensa kontak mata.
Cukup dengan meneteskan ASI pada mata, dampaknya akan melembapkan dan mensterilkan mata.
(Baca juga: Perlu Dikenali, Inilah Ciri-Ciri Tubuh Saat Kelebihan Konsumsi Gula)
Mengatasi Masalah pada Telinga
Biasanya bayi atau anak sering mengalami infeksi telinga saat flu menyerang.
Nah, ternyata ASI dapat menjadi obat alami untuk mengatasi hal ini.
Bahkan untuk orang dewasa yang mengalami infeksi telinga pun dapat menggunakan ASI sebagai solusi yang efektif karena antibodi yang terkandung di dalamnya akan meredakan rasa sakit pada telinga yag infeksi.
(Baca juga: Tak Datang Ke Pernikahan Sang Mantan Suami, Risty Tagor Dapat Ini dari Sang Anak)
Cukup teteskan tiga sampai empat tetes ASI, teteskan pada bagian terluar telinga.
Nah, selamat mencoba manfaatnya! (*)
(Artikel ini pernah tayang di laman Nakita dengan judul Manfaat ASI Untuk Kecantikan, Tak Diduga Bisa Hilangkan Jerawat!)