Yuk, Mumpung Akhir Pekan Luangkan untuk Renang, Manfaatnya Bisa Atasi Penyakit Ini, Loh!

By Healza Kurnia, Minggu, 14 Januari 2018 | 01:00 WIB
Ilustrasi renang (Healza Kurnia Hendiastutjik)

Sebagai awalnya, mulailah dengan gaya dada atau gaya punggung, saran dr. Rodeo.

Gaya punggung sering dianggap sebagai teknik renang terbaik untuk orang yang memiliki nyeri punggung kronis, karena tidak memaksa punggung untuk terus-terusan melengkung.

Gaya kupu-kupu dan gaya bebas tidak begitu disarankan karena melibatkan perputaran sendi tubuh atas yang lebih banyak dan berkelanjutan.

Baca juga: Hindari Mata Kering Karena Paparan Gadget dengan 10 Cara Mudah Ini, Yuk!

Selain itu, kedua gaya ini membuat kerja otot punggung bagian bawah makin berat karena terus teregang.

Bagian atas tulang belakang (leher) juga mungkin tersentak ke belakang berulang-ulang selama gaya bebas atau kupu saat mengambil napas selama berenang.

Hal ini tentunya dapat memperparah nyerinya.(*)