Iiih...Noda Deodorant pada Pakaian Bikin Malu, Coba deh Ikuti Tips Ini untuk Mengatasinya

By Winggi, Rabu, 24 Januari 2018 | 12:15 WIB
Noda deodorant pada pakaian (istock) (Winggi)

NOVA.id- Deodorant membantu kita dalam mengatasi bau badan.

Namun deodorant terkadang juga membawa petaka bagi kita.

Yakni meninggalkan noda pada pakaian.

(Baca juga: Masih Jadi Tahanan Narkoba, Marcello Tahitoe Berniat Akhiri Masa Lajang Tahun Ini)

Pernahkan kita membayangkan, saat bertemu dengan kolega dan melambaikan tangan terlihat noda yang tak sedap dipandang pada baju di bagian ketiak.

Tentu kita akan merasa malu dan percaya diri langsung menurun.

Bahkan orang juga akan menganggap kita sebagai orang yang tidak bersih.

(Baca juga: Wajah Kembali Segar & Anti Kusam Setelah Begadang dengan Cara Ini)

Hal ini sangatlah menjengkelkan.

Namun jangan khawatir, ada solusi untuk menangani masalah ini.

Cara tercepat untuk menghilangkan noda yakni dengan mengambil lap basah kemudian dengan lembut tepuk di area yang terkena noda, melansir Times of India.

Tetapi coba pastikan kain yang digunakan adalah kain yang lembab dan bukan basah karena akan membuang waktu untuk mengeringkan baju kita.

(Baca juga: Bergelimang Kemewahan, Tak Disangka Beginilah Perlakuan Sandra Dewi Terhadap Asisten Rumah Tangganya)

Selain itu kita juga bisa menggunakan tisu basah atau celupkan kain ke dalam makeup remover untuk menghilangkan noda secara langsung.

Agar deodorant tidak menimbulkan noda pada pakaian, cobalah ikuti beberapa tips berikut ini,

(Baca juga: ak Perlu Was-Was Memulai Bisnis Bakery Asal Ada Tepung Premix, Ini Alasannya

1. Sebaiknya aplikasikan deodorant sebelum berpakaian.

Kemudian semprotkan dan tunggu hingga benar-benar mengering.

Langkah ini dipastikan tidak membuat baju favorit kita terkena noda akibat menempel dengan cairan dari deodorant.

(Baca juga: Wow, Segini Biaya Yang Dibayar Jedun Ke Pieter Untuk Menangani Kasusnya)

2. Jika kita mengalami hal ini secara terus menerus, sebaiknya ganti dengan deodorant lain yang cocok untuk kita.

Carilah yang mengandung invisible solid dan bukan yang mengandung senyawa putih. (*)