NOVA.id - Pemeran karakter Tinky Winky dalam acara anak-anak Teletubbies, Simon Shelton atau Simon Barnes, meninggal dunia.
Sejumlah keluarga dan sahabatnya mengungkap bahwa Barnes meninggal secara tiba-tiba pada Kamis (17/1) pekan lalu, empat hari setelah ulang tahunnya yang ke-52.
Putranya, Henry, menuliskan dukanya atas kepergian aktor asal Inggris itu.
Baca juga: Andi Soraya Melahirkan Bayi Perempuan, Wajahnya Cantik!
"Saya kehilangan ayahku yang tercinta pada Kamis lalu, dia adalah pria yang paling baik dan lembut yang saya satu dan saya menyayanginya lebih dari apa pun," tulisnya.
"Dulu saya selalu malu karena ayahku seorang penari dan aktor tapi sekarang saya sangat bangga. Kini dia di tempat yang lebih baik dan saya tahu dia tak akan mau saya sedih. Jadi saya akan melanjutkan hidupku sesuai harapannya," lanjut Henry.
Baca juga: Wah, Ternyata Begini Wajah Asli Titi Kamal Saat Tak Pakai Makeup
Keponakan Barnes yang juga seorang aktris, Emily Atack, ikut mengungkapkan dukanya lewat Instagram.
"Pamanku Simon Barnes yang luar biasa telah meninggalkan kami secara mendadak. Pria paling baik dan berbakat yang pernah kalian temui. Dicintai selamanya oleh orang-orang yang mengenalnya," tulis Atack.
Selain keluarga, perusahaan yang memproduksi Teletubbies, Ragdoll, mengatakan bahwa setiap yang pernah bekerja sama dengan Barnes merasa ia adalah orang yang baik.
Baca juga: Berjuta Kebaikan dalam Segelas Susu Gurih Tanpa Garam yang Wajib Kita Tahu
"Kami akan selalu mengenang Simon. Dia orang yang menyenangkan diajak bekerja sama, yang terlihat jelas dari keceriaan dan energi yang ia berikan pada setiap penampilannya. Simpati kami yang terdalam kepada keluarga dam sahabat Barnes," demikian pernyataan tertulis dari Ragdoll.
Belum diketahui penyebab kematian Barnes dan di mana tepatnya ia meninggal dunia.
Namun, pemakamannya akan dilakukan di Bedford Crematorium pada 7 Februari dan para pelayat diminta untuk mengenakan pakaian berwarna cerah. (*)
Andi Muttya Keteng Pangerang/Kompas.com Sumber: Telegraph