Kecanduan Hirup Aroma BBM dan Septic Tank, Bocah 7 Tahun Asal NTT Terpaksa Direhabilitasi

By Amanda Hanaria, Kamis, 1 Februari 2018 | 07:06 WIB
ilustrasi (Amanda Hanaria)

NOVA.id - Viktor Seran, bocah laki-laki berusia tujuh tahun asal Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur (NTT), ketagihan menghirup aroma bahan bakar minyak (BBM) dan septic tank.

Viktor pun kemudian dibawa oleh petugas dari Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) NTT dari Kabupaten Belu menuju Kota Kupang, Rabu (31/1).

Kepala BNNP NTT Brigjen Pol Muhammad Nur mengatakan, Viktor dibawa ke Kupang untuk diperiksa di Rumah Sakit Umum (RSU) WZ Johannes Kupang.

Baca juga: Luar Biasa! Demi Bertemu Ivan Gunawan di Jakarta, Keluarga Gadis Penyandang Tunagrahita Sampai Rela Jual Cincin Kawin

"Kita bawa ke rumah sakit untuk memeriksa, apakah yang bersangkutan (Viktor) menderita gangguan jiwa atau tidak," ujar Nur kepada sejumlah wartawan di Kupang.

Jika tidak mengalami gangguan jiwa, Viktor akan dibawa ke panti rehabilitasi bagi pecandu narkoba milik BNN di Batam, Kepulauan Riau.

Menurut Nur, di panti itu, Viktor akan direhabilitasi secara gratis.

Baca juga: Berjuta Kebaikan dalam Segelas Susu Gurih Tanpa Garam yang Wajib Kita Tahu

Semua biaya perjalanan pergi dan pulang dari Batam, akan ditanggung BNN.

Nur menjelaskan, aktivitas Viktor yang menyimpang itu, pertama kali diketahui oleh BNNK Belu, yang kemudian berkoordinasi dengan pihaknya.

"Anak ini sejak berusia satu tahun lebih, ditinggal pergi kedua orangtuanya yang merantau ke Pulau Kalimantan, sehingga dia terpaksa tinggal bersama kakek dan neneknya," ucap Nur.

Baca juga: Belanja Produk Ritel Kekinian Hanya di Easy Shopping, Mudah dan Terpercaya!