Jalur Puncak Lumpuh Total Akibat Tanah Longsor, Ini Dia Jalur Alternatif yang Bisa Dilalui

By Healza Kurnia, Senin, 5 Februari 2018 | 06:50 WIB
Bencana longsor terjadi di jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, Senin (5/2) (Healza Kurnia Hendiastutjik)

NOVA.id - Air hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur kawasan Bogor dan sekitarnya tak hanya membuat Sungai Ciliwung meluap saja.

Namun, curah hujan yang sangat tinggi justru tak bisa ditampung oleh resapan air dan menyebabkan tanah longsor.

Seperti dilansir dari Kompas.com, jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, ditutup sementara akibat bencana longsor yang terjadi di empat titik di wilayah tersebut, Senin (5/2).

Baca juga: Tak Perlu Was-Was Memulai Bisnis Bakery Asal Ada Tepung Premix, Ini Alasannya

Empat titik ruas jalan di Jalan Raya Puncak yang tertutup longsor adalah di seputaran Masjid Atta'awun, Riung Gunung, Grandhill, dan Widuri.

Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Bogor Ajun Komisaris Hasby Ristama mengatakan, jalur Puncak ditutup karena kondisi badan jalan tertutup longsoran yang turun dari gunung sepanjang 20 meter.

Terdapat pula tiang listrik roboh yang menganggu lalu lintas sehingga jalan tidak dapat dilalui.

"Longsoran menutup seluruh badan jalan di jalur Puncak," kata Hasby, Senin (5/2).

Baca juga: Tak Perlu Khawatir Mesin Cuci Bikin Boros Listrik, Solusinya Pakai LG Smart Inverter Saja!

Hasby menambahkan, penutupan jalur Puncak dimulai dari Polingga untuk memudahkan evakuasi di empat titik longsor, termasuk kendaraan dari arah Cianjur dialihkan lewat Jonggol, Kabupaten Bogor.

"Kendaraan menuju Puncak kami alihkan lewat Sukabumi," katanya.

Sebanyak 100 petugas dari Satlantas Polres Bogor bersama pihak terkait masih berupaya membersihkan longsoran dari badan jalan.