Ingin Sofa Kain Kita Terlihat Kinclong Seperti Baru? Bersihkan dengan 4 Tahap Ini, ya!

By Dionysia Mayang Rintani, Jumat, 16 Februari 2018 | 02:00 WIB
Tips Merawat Sofa (Dionysia Mayang)

NOVA.id – Memiliki sofa berbahan kain membutuhkan kerajinan kita untuk merawatnya.

Salah-salah, sofa kita justru terlihat kotor dan jadi tak sedap dipandang mata.

Nah, agar sofa kain kita bersih dan bebas noda, ada 4 tahap yang harus kita lakukan.

(Baca juga: Ternyata Ini Pentingnya Kenalkan Learning Buddy pada Buah Hati)

Pertama

Sebelum menggunakan produk pembersih, bersihkan sofa terlebih dahulu dengan menggunakan vacuum cleaner untuk membuang kotoran yang ada di permukaan sofa.

Idealnya, gunakan “kepala” vacuum dengan sikat halus agar sofa tidak rusak.

(Baca juga: Pamer Foto Bersama Hotman Paris Hutapea, Farhat Abbas: Hati Jadi Lebih Damai dan Indah)

Kedua

Gunakan tisu basah atau cuka yang dituangkan ke kain microfiber, lalu gosokkan perlahan pada bagian sofa yang bernoda.

Sebelum melakukan hal ini, cobalah terlebih dulu di bagian yang tidak terlihat untuk memastikan sofa tidak rusak akibat cuka.

(Baca juga: Ini Gejala yang Harus Disadari Perempuan untuk Mencegah Kanker Serviks Semakin Parah)

Ketiga

Campurkan sabun pencuci tangan dengan air dalam wadah.

Celupkan kain microfiber, dan sapukan ke seluruh permukaan sofa untuk mengangkat kotoran di permukaan seluruh sofa.

(Baca juga: Berpergian dengan Teman Pria, Sudah 5 Hari Remaja Ini Tak Kunjung Pulang ke Rumah)

Keempat

Keringkan sofa.

Kita dapat mengeringkan secara alami dengan meletakkan sofa di area terbuka atau mengeringkan dengan bantuan hair dryer.

(Baca juga: Kisah Suami Istri Muslim yang Turut Bersihkan Gereja Santa Lidwina Bedog)

Perhatikan setiap tahapnya ya, agar sofa kita bersih terawat. (*)

(Artikel ini pernah tayang di laman Idea Online dengan judul Bersihkan Noda di Sofa Kain dengan 4 Langkah Mudah Berikut Ini!)