NOVA.id- Kulit yang sehat dan cantik sangat diidam-idamkan perempuan.
Beragam cara mereka lakukan untuk mendapatkannya.
Bahkan mereka rela merogoh kantong lebih dalam untuk bisa membuat kulit tampak cantik sempurna.
Sebenarnya kita tak perlu melakukan hal itu.
(Baca juga: Ternyata Ini Pentingnya Kenalkan Learning Buddy pada Buah Hati)
Karena hanya dengan merawat secara rutin dengan produk yang baik, kita sudah bisa mendapatkannya.
Salah satunya dengan melakukan perawatan rutin sebelum tidur.
Pada dasarnya perawatan ini wajib kita lakukan.
(Baca juga: Sukses Lakukan Persalinan, Rinni Wulandari dan Jevin Julian Dapat Bayi Laki-Laki)
Karena saat malam hari merupakan waktu tepat untuk merevitalisasi kulit.
Selain itu perawatan ini mencegah kita untuk membawa kotoran pada wajah ikut masuk ke dalam mimpi indah kita.
Berikut langkah mudah merawat kulit sebelum tidur, melansir Times of India.
(Baca juga: Iiihhh..Noda Gelap di Bagian Dalam Paha Bikin Malu, Yuk Segera Pudarkan dengan Bahan Alami Ini)
1. Hapus makeup
Jika membawa makeup dalam tidur, inilah kesalahan terbesar yang kita lakukan.
Menghapus makeup sebelum tidur sangat penting karena memudahkan kulit untuk bernafas dan menghindari kemungkinan infeksi, terutama jerawat.
Kita bisa menggunakan makeup remover atau micellar water.
Atau jika ingin lebih sehat kita bisa menggunakan minyak zaitun sebagai pembersih makeup.
(Baca juga: Bernilai Miliaran Rupiah, Inilah 7 Foto Rumah Verrell Bramasta, Elegan dan Mewah Banget!)
2. Mencuci wajah
Jangan berasumsi menggunakan remover makeup akan membersihkan secara sempurna.
Setelah menghapus makeup sebaiknya gunakan sabun pembersih wajah sesuai jenis kulit.
Ini akan membantu kita dalam membersihkan pori-pori dengan membuang kotoran dan minyak.
(Baca juga: Sudah Tertangkap 4 Artis Kasus Narkoba Sepanjang Awal 2018, Polisi: Ini Baru Awal, Masih Ada 72 Lagi!)
3. Masker wajah
Merawat wajah dengan menggunakan masker sekali atau dua kali seminggu merupakan ide tepat.
Ini akan membantu menjaga kulit kita tetap lentur dan bercahaya.
(Baca juga: Agar Minyak Tak Lekas Menghitam, Pakai 5 Cara Ini Saja!)
4. Krim mata
Area mata memiliki kulit yang sangat tipis dan sensitif, dengan begitu perlu perawatan secara khusus.
Krim mata akan membantu mengurangi lingkaran hitam dan bengkak di bawah mata.
Krim ini juga akan menjaga daerah mata tetap terhidrasi dan terhindar dari keriput.
(Baca juga: Terjebak di Dalam Kubur Selama 11 Hari, Ternyata Perempuan Ini Masih Hidup, Kok Bisa?)
5. Pelembab
Penggunaan krim malam juga wajib dilakukan.
Ini bisa membantu melembabkan, memberi nutrisi, dan memperbaiki sel kulit yang rusak.
Oleskan krim malam sebelum tidur secara tipis pada wajah.
Perlu diingat jika krim malam berbeda dengan krim untuk di siang hari.
Untuk siang hari biasanya krim memiliki tekstur yang tebal karena memiliki SPF.
(Baca juga: Terlihat Sederhana Saat Rayakan Ulang Tahun Bersama Penggemar, Ternyata Harga Baju Nagita Slavina Cukup Fantastis!)
6. Tidur
Sangat penting untuk mendapatkan tidur yang cukup.
Kita membutuhkan 7-9 jam setiap hari agar bisa mengistirahatkan tubuh dan pikiran.
Pikiran yang tenang dan jauh dari stres akan membuat kulit tetap cantik dan sehat. (*)