NOVA.id - Pernikahan Vikcy Prasetyo dan Angel Lelga telah berlangsung awal Februari lalu.
Pernikahan mereka ditandai dengan proses akad nikah yang berlangsung di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat pada Jumaat malam (9/2).
Keesokan harinya dilanjutkan dengan resepsi pernikahan yang digelar di kawasan Ancol.
Namun, ternyata meski sudah sah menjadi suami Angel Lelga, artis komedi Vicky Prasetyo tak menuntut istrinya itu memasak untuknya di rumah.
Baca juga: Pasti Banyak yang Setuju, Inilah 7 Alasan Mengapa Nyamuk Sering Menggigit Kita!
Dilansir dari Kompas.com, Vicky bahkan tak membiarkan sang istri melakukan pekerjaan dapur karena khawatir.
"Kemasan jemari Conjuring (Angel) selalu menjadi titik temu yang membuat aku tuh kayak merasa khawatir kalau dia masak," kata Vicky dalam wawancara di Studio TransTV, Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (20/2).
"Nanti tangannya bisa rusak luka teriris atau pun terciprat minyak. Tapi yang pasti saya pengin istri saya jadi ratu dan permaisuri," ujarnya lagi.
Mengengar itu, Angel yang berada di sampingnya tersenyum lalu mengatakan bahwa ibundanya sudah meminta Vicky maklum karena Angel tak bisa memasak.
Baca juga: Ternyata Ini Pentingnya Kenalkan Learning Buddy pada Buah Hati
"Jadi Vicky dipesenin sama mamaku 'Vicky yang sabar ya karena Angel itu cuma pinter manasin sayur. Jadi mendingan Mama aja yang masakin'. Jadi yang masakin kadang-kadang mamaku. Jadi mamaku udah bilang ke dia, 'maaf ya Vicky, Mama aja yang masak' gitu," kata Angel.
Sementara itu, dalam kesempatan yang sama, Angel Lelga mengaku sering merasa tak tahan jika suaminya, Vicky Prasetyo, terus membanyol.
Kalau sudah begitu Angel biasanya menjauhi sang suami.
"Dia kan orangnya selalu kocak, di rumah aja kocak banget. Kalau udah kocak, paling saya ketawa-ketawa sendiri. Kadang saya tinggal pergi aja saking gelinya," ucap Angel dalam wawancara di Studio TransTV, Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (20/2/2018).
Baca juga: Okie Agustina Skakmat Netizen yang Kembali Ungkit Masa Lalunya
Walaupun sering tak tahan mendengar lawakan Vicky, Angel sebenarnya merasa sangat terhibur oleh sang suami yang tak henti bersikap atau berkata lucu.
"Dia mah ada aja, kadang saya lagi bete karena pekerjaan, capek misalnya, dia sengaja bikin lucu apa gitu di depan aku," kata Angel sambil tersenyum.
Namun di balik itu, Angel menyebut Vicky sebagai pria yang romantis.
"Dia sebenarnya romantis banget. Suka bisikin, 'love you sayang', 'cinta aku enggak?' gitu-gitu. Padahal petualang kan he-he-he," ujar Angel.(*)