Ingin Nikmati Mie Ayam di Yogyakarta Saat Akhir Pekan? Ini Dia 5 Gerai Mie Ayam yang Wajib Dicoba

By Healza Kurnia, Sabtu, 24 Februari 2018 | 03:30 WIB
Mie Ayam Tumini di Umbulharjo, Yogyakarta (Healza Kurnia Hendiastutjik)

Kuah dengan cita rasa gurih manis dicampur dengan mi-nya yang kenyal melengkapi sensasi jka saat mencicipi mi ayam satu ini.

Tak lupa, tambahkan sambal untuk menambah sensasi pedas.

Mi ayam Tumini menyediakan beberapa pilihan mi ayam, yakni mi ayam ceker, mi ayam jumbo, mi ayam ekstra ayam, ada juga pilihan sawi ayam.

Baca juga: Dengan Samsung Galaxy J Series, Jangan Pernah Bosan Lagi Sambil Menunggu di Mobil

2. Mie Ayam Depan Hotel Santika

Sesuai namanya, warung mi ayam ini berlokasi di depan Hotel Santika di bilangan Jalan Jenderal Sudirman.

Warung ini hanya menempati trotoar serta tenda sederhana sebagai tempat berjualan, namun kualitas dan rasanya tak kalah dengan rasa-rasa mie ayam di restoran.

Tak heran gerai mi ayam ini mampu bertahan sejak tahun 1990.

Seporsi mi ayam dengan mi berukuran kecil disajikan bersama daging cincang ayam di atasnya.

Baca juga: Wah…. Ternyata Wahana Ini Bisa Kita Nikmati di Dalam Mall, loh!

Kuah dan pangsit basahpun tersedia dengan mangkuk yang berbeda.

Untuk rasa, tak usah diragukan.