Agar Nyaman dan Bebas Penyakit, Lakukan 4 Cara Jitu Bikin Kamar Mandi Tak Lembap Ini, yuk!

By Dionysia Mayang Rintani, Senin, 5 Maret 2018 | 04:30 WIB
Stop! Jangan Lakukan 3 Hal Ini di Kamar Mandi Bila Tak Ingin Kesehatan Terganggu (Dionysia Mayang)

Selanjutnya, pasang jalusi pada pintu yang berseberangan dengan exhaust fan agar udara dapat masuk ke jalusi kemudian keluar melalui exhaust fan.

(Baca juga: Wajib Disimak, Minum Ayamnya Punya Manfaat Bagi Kita Sekeluarga)

2.  Memanfaatkan buangan AC.

Cara efisien lain yang bisa kita lakukan agar kamar mandi terbebas dari lembap adalah memanfaatkan udara sisa yang keluar dari perangkat AC.

Hal ini bisa dilakukan bila kamar mandi kita bersebelahan dengan ruangan yang menggunakan AC.

Pasang cerobong di kamar mandi, kemudian di salah satu sisi cerobong letakkan blower AC, sedangkan sisi seberangnya diberi lubang ventilasi.

Saat AC tidak dinyalakan, lubang tersebut berguna untuk mengalirkan udara ke dalam kamar mandi.

(Baca juga: Kata Siapa Batik Bikin Kita Terlihat Kuno? Simak Tips Jitu Tampil Modern Pakai Batik)

3.  Beralih ke shower.

Tidak banyak yang tahu bahwa ternyata bak air menjadi sumber utama kelembapan di kamar mandi.

Ya, kondisinya yang selalu terbuka membuat proses penguapan terus menerus terjadi.

Jika memungkinkan, segera ganti bak mandi dengan shower.