Ada Bintang Tamu Spesial yang Ikut Memeriahkan Babak Top 7 Indonesia Idol 2018 Malam Ini, Siapa Dia?

By Healza Kurnia, Senin, 5 Maret 2018 | 10:31 WIB
Shane Filan tak mau ketinggalan momen perkembangan anak-anaknya. (Healza Kurnia Hendiastutjik)

NOVA.id - Ajang babak top 7 Spekta Show Indonesian Idol yang akan disiarkan langsung dari Studio RCTI Kebon Jeruk, Jakarta Barat dipastikan meriah.

Pasalnya, penyanyi legendaris dan telah dikenal dunia, Shane Filan akan tampil spesial di panggung Indonesia Idol malam ini (5/3).

Hal itu diketahui dari postingan akun Instagram @indonesiaidolid.

Baca juga: Dituding Gunakan Narkoba, Pria yang Nyaris Lindas Cynthia Ramlan Ungkap Hasil Tes Urine, Aman?

"Hai hai Idol Lovers!

Siap menyaksikan penampilan Top 7? Akan ada Special Performance dari Shane Filan juga loh!

Pastikan juga idola kamu tetap bertahan dengan memberikan Vote kamu sekarang juga," tulisnya.

Setelah Westlife bubar pada 2012, Shane Filan kini berkarier sebagai penyanyi solo sekaligus penulis lagu.

Baca juga: Isu Ada Pelakor, Abdee Slank dan Istri Sudah 10 Tahun Pisah Ranjang!

Dilansir dari TribunStyle.com, sosok Shane pernah mengalami kebangkrutan sebelum Westlife memisahkan diri pada 2012 lalu.

Ia mengalami masalah ekonomi setelah perusahaan properti Shafin Developments yang dibangun bersama kakaknya, Finbarr, mengalami kebangkrutan dan meninggalkan hutang dalam jumlah yang cukup besar.

Hal ini sempat membuat Filan putus asa karena harus kehilangan banyak harta bendanya.

Karena kesulitan ekonomi inilah Filan kabarnya terpaksa berjualan kopi dan crepes untuk memenuhi kebutuhan keluarga.

Baca juga: Agar Mata Tetap Sehat, Yuk Hindari Kebiasaan Buruk Ini, Nomor 2 Sering Dilakukan!

Shane Filan diketahui sering ke Indonesia yakni ia pernah tampil di Jakarta dan Medan pada September 2016.

Selain menjadi bintang tamu di Indonesia Idol 2018, Shane juga memiliki beberapa kegiatan manggung.

Semalam Shane Filan menghibur para penggemarnya di Surabaya.

Acara itu bertajuk Shane Filan Live in Concert digelar di Ciputra Hall, Citraland.

Baca juga: Viral Video Gang Motor Ngamuk di Kemang, Rusak Motor di Jalanan Hingga Melukai Warga Sekitar

Mengutip dari Surya, Shane di konser tunggal tersebut membawakan beberapa lagu dari album terbarunya ‘Love Always’ yang dirilis 25 Agustus 2017.

Diantara lagu yang dibawakan yakni Beautiful In White.

Shane menjelaskan lagu ini merupakan lagu demo untuk album Westlife sepuluh tahun yang lalu, tetapi tidak pernah dirilis.

“Saya sebenarnya suka sekali dari lagu ini, tetapi tidak pernah dipakai, dibuang ke tempat sampah,” candanya.

Baca juga: Simak Kisah Sri Purwanti, Sukses Sulap Bahan yang Biasa Dipandang Sebelah Mata Jadi Panganan yang Mendunia

“Saya kaget, bagaimana mereka bisa tahu lagu tersebut?” katanya sambil tertawa.

Ia kemudian menyanyikan Beautiful In White untuk pertama kalinya saat itu.

Shane menyebut lagu tersebut langsung populer di Asia dan seluruh dunia.

Tak hanya membawakan lagu tersebut, Shane juga menyanyikan lagu Swear It Again yang merupakan album debut Westlife di tahun 1999.

Baca juga: Wajib Disimak, Minum Ayamnya Punya Manfaat Bagi Kita Sekeluarga

Shane saat ditanya perasaannya dengan situasi dan makanan di Surabaya dirinya mengaku tidur nyenyak semalam.

“Saya semalam tidur nyenyak sekali. Ini karena bantalnya enak,” begitu candanya.

Mantan personil Westlife dengan kelahiran 5 Juli 1979 ini telah merilis tiga album semenjak solo karirnya; You and Me (20 t13), Right Here (2015) dan Love Always (2017).

Sementara itu, dikutip dari Tribun Jakarta, Indonesia Idol akan disiarkan langsung di RCTI, pukul 21.00 WIB.

Baca juga: Dengan Samsung Galaxy J Series, Jangan Pernah Bosan Lagi Sambil Menunggu di Mobil

Pada tayangan Senin kali ini terdapat 7 finalis Indonesia Idol yang akan tampil.

Diantara ketujuh finalis tersebut yaitu Abdul, Jodie, Ayu, Joan, Ghea, Marion dan Maria.

Sebelumnya pada Minggu lalu (26/2), Glen harus meninggalkan panggung spetakuler Indonesia Idol.

Kontestan asal Jayapura tersebut kembali menyanyikan lagu Beauty and the Beat.

Glen memeluk satu per satu juri sebagai tanda perpisahan.(*)