NOVA.id- Proses penuaan pada kulit wajah memang tidak bisa kita hindari.
Semakin bertambahnya umur, kulit akan mengalami perubahan seperti munculnya garis halus dan kerutan.
Mungkin kita tidak bisa menghindarinya, namun kita bisa mencegahnya.
Untuk merawat kulit wajah agar tetap cantik dan awet muda kita akan berusaha untuk tidur lebih cukup, mengoleskan SPF untuk mencegah paparan sinar matahari, dan juga menggunakan krim malam anti penuaan sebelum tidur.
(Baca juga: Wajib Disimak, Minum Ayamnya Punya Manfaat Bagi Kita Sekeluarga)
Lalu apakah semua ini sudah cukup?
Ternyata, jawabannya adalah tidak.
Ahli dermatologi bersertifikat dan pendiri Visha Skincare, Purvisha Patel, MD, mengatakan jika ada pemicu lainnya yang bisa menyebabkan kulit menjadi rusak meski sudah dirawat, melansir Prevention.com.
(Baca juga: Manfaatkan Buah Nanas Terbengkalai, Ade Patas Sukses Bikin Bisnisnya Menggurita)
Yakni kebiasaan sehari-hari yang terkadang tidak kita sadari, mungkin inilah salah satu penyebab kulit menjadi rusak dan cepat mengalami penuaan meski sudah dirawat.
Untuk mengetahuinya, berikut kebiasaan harian yang mudah merusak kulit tanpa kita sadari.
(Baca juga: Alami Gangguan pada Jantung, Habibie Dirawat Intensif di Jerman)
1. Wajah menempel di bantal saat tidur
Saat wajah langsung menempel pada kasur atau bantal saat tidur, efeknya akan menjadi bengkak.
Ini disebabkan oleh gravitasi yang menarik cairan ke wajah.
Seiring waktu, posisi ini akan mendorong wajah menjadi kendur dan kehilangan kolagen.
Saran Patel, jika tidak ingin menua lebih cepat, jangan tidur telungkup yang kemudian wajah kita mudah menempel di aksur.
Cobalah untuk tidur telentang untuk mengurangi efek gravitasi di wajah kita.
(Baca juga: Murah! Begini Cara Mudah Mencegah Jerawat, Cukup Pakai Scrub Tomat)
2. Tidak mencuci wajah
Bukanlah hal yang aneh saat perempuan lupa menghapus makeup yang ia pakai seharian.
Tapi pastikan untuk tidak melewatkan aktivitas ini sebelum tidur.
Mencuci muka sebelum tidur sangat penting untuk menghilangkan kotoran, keringat, dan makeup.
"Jika kita berolahraga lalu berkeringat atau makeup tidak dihapus, pori-pori akan tersumbat, dan inilah yang memicu tumbuhnya jerawat," ungkap Patel.
"Jika punya kulit berminyak, wajah akan tampak kusam."
Patel merekomendasikan untuk menggunakan pembersih yang bisa mengangkat sel kulit agar wajah benar-benar bersih.
Sehingga kita bisa menyiapkan kulit bergenerasi dalam semalam.
(Baca juga: Catat! Pahami 5 Pertanda Sikat Gigi yang Harus Segera Diganti Agar Tak Terserang Penyakit)
3. Menggunakan terlalu banyak produk
Jika kita menggunakan produk perawatan wajah yang terlalu banyak bisa membahayakan kulit.
"Produk yang mengandung retinol digunakan untuk mencegah keriput, dan bila dicampur dengan produk dengan peroksida benzoyl untuk melawan jerawat, dapat membuat kulit Anda kering dan meningkatkan iritasi kulit," kata Patel.
Saat kulit menjadi kering dan teriritasi, itu bisa mengakibatkan peradangan dan kemerahan serta membuta garis halus tampak lebih jelas.
Sebaliknya, tetaplah berpegang teguh pada produk yang kita kenal dan sesuai dengan jenis kulit kita.
(Baca juga: Sempat Drop, Sarwendah Bocorkan Hasil Tes Kanker yang Dijalani Ruben Onsu)
4. Tidak cukup minum air putih
Cukup air merupakan hal penting di dalam maupun luar tubuh.
"Air adalah komponen penting dari kulit dan struktur di bawah kulit," jelas Patel.
"Saat Anda mengalami dehidrasi, kulit kehilangan turgor dan mental."
Dari prespektif jangka pendek, dehidrasi menyebabkan kulit kering, tampak keriput, dan cekung pada area mata.
Seiring waktu, dehidrasi yang konsisten dapat menyebabkan hilangnya elastisitas kulit.
Patel merekomendasikan untuk memberi makan kulit setidaknya enam gelas air putih setiap harinya. (*)