Penuh Mistis, Ternyata Begini Kronologi Ibu yang Tewas Dicekoki Air Lewat Selang Oleh Anak dan Menantu

By Amanda Hanaria, Rabu, 7 Maret 2018 | 08:05 WIB
Sadis! Seorang Ibu Dibunuh dengan Cara Dicekoki Air Lewat Selang Oleh Keluarganya Sendiri (Amanda Hanaria)

NOVA.id - Polres Trenggalek, Jawa Timur, menetapkan 7 tersangka pelaku kekerasan yang menewaskan seorang ibu rumah tangga, Tuminem (50).

Dua tersangka di antaranya adalah anak kandung dan menantu korban.

Sang ibu diduga meninggal setelah dianiaya dengan cara dicekoki air melalui selang.

Baca juga: Sadis! Seorang Ibu Dibunuh dengan Cara Dicekoki Air Lewat Selang Oleh Keluarganya Sendiri

Kapolres Trenggalek AKBP Didit Bambang Wibowo Saputra mengatakan, pembunuhan Tuminem terkait sebuah ritual yang dilakukan para pelaku yang masih berkerabat ini sejak Jumat (2/3).

Awalnya, mereka menyembelih lima ekor ayam dan memakannya dengan nasi kuning.

"Ritual dilakukan hingga hari Minggu (4/3) pukul 04.00 WIB," ungkap Didit, Selasa (6/3).

Baca juga: Wajib Disimak, Minum Ayamnya Punya Manfaat Bagi Kita Sekeluarga

Rini Astuti, anak korban, lalu meminta pelaku lainnya mengeluarkan seluruh perabot dari dalam rumah lalu menyiramkan air ke seluruh tubuh korban.

Sorenya, korban sempat keluar rumah dan mengeluh sakit perut.

"Awalnya anak korban mengaku mengobati korban dengan mengguyurkan air ke ke seluruh tubuh korban," tambah Didit.

Rini juga yang berinisiatif memasukkan selang dan memasukkan ikan teri kering ke mulut ibunya.