NOVA.id – Memiliki alis lebat dan tebal merupakan impian setiap perempuan.
Sayangnya, tak setiap perempuan memiliki jenis alis seperti itu.
Tak sedikit yang alisnya tumbuh tipis dan jarang.
(Baca juga: Dengan Samsung Galaxy J Series, Jangan Pernah Bosan Lagi Sambil Menunggu di Mobil)
Karena itulah berbagai cara akan dilakukan, seperti tato alis dan sulam alis.
Namun, kita tak perlu melakukan cara tersebut karena ada kiat mudahnya.
Biarkan Tumbuh Normal
Kadang rasanya sulit untuk tidak merapikan alis kita karena kita takut akan terkesan berantakan.
Namun, sebaiknya biarkan alis tumbuh normal terlebih dahulu, ya.
(Baca juga: Manfaatkan Buah Nanas Terbengkalai, Ade Patas Sukses Bikin Bisnisnya Menggurita)
Lakukan Eksfoliasi
Proses pengelupasan akan melembutkan kulit kita.
Begitu pula bila kita melakukannya di area alis.
Gunakan sikat gigi lembut lalu secara perlahan kelupas kulit di area alis untuk memicu pertumbuhan alis lebih cepat.
(Baca juga: Tenang, Keputihan Merupakan Hal yang Wajar kok, Bila 5 Hal Ini Terjadi)
Pakai Serum dan Vitamin
Hati-hati, ada produk perawatan tertentu yang justru membuat alis kitatipis.
Pilih produk yang mengandung peptida karena ampuh mendorong pertumbuhan folikel rambut alis.
Selain itu, kita bisamengonsumsi suplemen biotin sebagai vitamin untuk merangsang pertumbuhan rambut secara menyeluruh.
(Baca juga: Kompak Kenakan Busana Denim, Warganet Sebut Ussy Terlihat Seumuran dengan Kedua Putrinya)
Isi Bagian yang Kosong atau Tipis
Bila ada bagian yang tak ditumbuhi alis, kita bisa menutupinya dengan pensil alis.
Pilih pensil alis yang mendekati warna alis kita.
Atau, tambahkan bayangan warna lebih gelap untuk mempertegasnya.
(Baca juga: Begini Cara Mudah Mengenali Jenis Kulit Wajah dan Langkah Tepat Mengatasi Masalahnya)
Rapikan Alis
Menumbuhkan alis tentu akan membuat alis kita terlihat berantakan dan tak rapi.
Selama proses menumbuhkan alis, kita bisa menggunakan gel khusus alis untuk merapikan alis.
Gunakan menggunakan kuas dan ratakan agar alis terlihat rapi.
(Baca juga: Bukan Mitos! Ternyata Kita Bisa Menurunkan Berat Badan Walau Porsi Makan Besar, Inilah Caranya)
Sembunyikan Bagian yang Tak Diinginkan
Menggunakan gel khusus akan membuat alis kita terlihat rapi, namun akan memperjelas area alis yang tumbuh berantakan.
Kita tak perlu mencabutnya, cukup gunakan concealer untuk menutupi alis yang tumbuh berantakan.
(Baca juga: Pemilik Kulit Kering Tak Perlu Khawatir, Cukup Lakukan 4 Cara Mudah Merawatnya Ini)
Cukur dengan Rapi
Setelah alis kita berhasil tumbuh lebat, saatnya untuk mencukur dan membingkainya sesuai bentuk wajah kita.
Sebaiknya konsultasikan pada pakarnya agar hasilnya tak mengecewakan, ya! (*)