Jangan Cemas, Campuran Bahan Alami Ini Bisa kok Atasi Noda Bekas Jerawat di Wajah

By Winggi, Senin, 19 Maret 2018 | 07:15 WIB
Manfaatkan bahan alami untuk menghilangkan noda bekas jerawat (Winggi)

NOVA.id- Masalah kulit wajah yang paling ditakutkan perempuan adalah jerawat.

Bagi perempuan, jerawat merupakan musuh terbesar mereka karena keberadaannya dianggap bisa menurunkan percaya diri dan mengganggu penampilan.

Bukan hanya jerawat, sisa bekas jerawat atau scars juga menjadi masalah tersendiri yang menganggu.

Memang bekas jerawat tak mudah dibersihkan.

(Baca juga: Wajib Disimak, Minum Ayamnya Punya Manfaat Bagi Kita Sekeluarga)

Dengan begitu inilah salah satu hal yang ditakutkan.

Padahal, bekas jerawat bisa kok dipudarkan.

Bukan hanya dengan teknologi kedokteran, bekas jerawat juga bisa dihilangkan dengan bahan alami yang ada di dapur kita, yakni teh hijau dan lemon.

Melansir pulse.com.gh, saat dicampur dengan lemon, teh hijau mampu memudarkan bekas jerawat karena mengandung antioksidan kuat untuk makanan kulit dan memberikan perlindungan UV alami.

Lemon juga merupakan zat alami yang membantu mengencangkan kulit dan mengecilkan pori-pori besar sehingga menyingkirkan kelebihan kulit berminyak yang menyebabkan jerawat.

(Baca juga: Manfaatkan Buah Nanas Terbengkalai, Ade Patas Sukses Bikin Bisnisnya Menggurita)

Sifat anti-bakteri akan membantu menjaga kebersihan kulit dan mencegah kuman penyebab jerawat.

Kita bisa memanfaatkan kedua bahan alami ini menjadi perawatan kecantikan secara rutin.

Berikut cara mengolah teh hijau dan lemon untuk mengatasi noda bekas jerawat di wajah.

(Baca juga: Selain untuk Campuran Masker Bubuk, Ternyata Air Mawar Juga Punya Manfaat Lain Bagi Kecantikan)

Bahan

1 sdm teh hijau

1/2 sendok teh air lemon

(Baca juga: Wulan Mayangsari, Wanita yang Diduga Istri Kedua Opick Meninggal Dunia)

Cara membuatnya

1. Dalam mangkuk kecil, masukkan kedua bahan ini.

2. Campur dengan baik, kemudian celupkan bola kapas ke dalam campuran dan oleskan lembut ke wajah.

3. Saat masker kering, gunakan lagi bola kapas yang sudah dicelupkan ke dalam ramuan ini dan biarkan kering selama tiga menit.

(Baca juga: Sarapan Nikmat Pagi Ini dengan Mie Aceh Goreng Ayam, yuk!)

4. Ulangi prosedur sampai semua campuran masker habis.

5. Biarkan lapisan akhir dari masker wajah selama 5 menit.

6. Bilas dengan air hangat dan keringkan.

7. Lembabkan dengan sedikit minyak kelapa atau shea butter jika dibutuhkan. (*)