Pasangan Boros Karena Hobi? Sebaiknya, Terapkan 5 Kebiasaan Ini

By Dionysia Mayang Rintani, Kamis, 22 Maret 2018 | 05:00 WIB
Pasangan Boros Karena Hobi? Sebaiknya, Terapkan 5 Kebiasaan Ini (Dionysia Mayang)

NOVA.id – Sebal dengan suami yang sering memboroskan uang untuk hobi?

Sebenarnya, tak ada salahnya bila pasangan melakukan hobi, asalkan jangan sampai melupakan kebutuhan utama.

Ada beberapa jalan keluar yang bisa dilakukan menghadapi pasangan yang boros.

(Baca juga: Selain Obat Dokter, 6 Bahan Alami Ini Juga Ampuh Turunkan Demam loh!)

1. Skala Prioritas

Sebaiknya, buat skala prioritas kebutuhan apa saja yang terpenting dan harus dibeli, selain kebutuhan rutin.

Misal, dana untuk anak masuk sekolah baru, lakukan survei terutama uang pendaftaran atau pembangunan.

Menabunglah tiap bulan agar bisa mencapai tujuan tersebut.

(Baca juga: Jangan Takut Jarum, Inilah Syarat dan Manfaat yang Bisa Kita Dapatkan Setelah Donor Darah, Salah Satunya Bisa Bakar Kalori!)

2. Simpan di Amplop

Pikirkan juga pengeluaran lain, misalnya, pajak mobil, servis mobil, atau pengeluaran bensin. Lalu, simpan di amplop masing-masing dan buat komitmen untuk tidak melanggar.

Atau, punya saving account masing-masing kebutuhan.