NOVA.id - Diduga karena korsleting listrik, gedung Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, yang terbakar pada Sabtu (7/4) siang, berhasil dipadamkan pada pukul 16.30.
Dilansir dari Kompas.com, Kepala Suku Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan Irwan mengatakan, petugas sempat kesulitan memadamkan api. Ketika petugas tiba, api sudah membesar dan menimbulkan kepulan asap tebal.
Petugas bergerak cepat agar api tidak merambat ke ruangan mau pun gedung lain.
"Asap saja awalnya (kesulitannya) karena sudah tebal," ujar Irwan saat dihubungi, Sabtu (7/4).
Baca juga: Meninggal Saat Bertugas, Masinis Kereta Api Sancaka akan Peroleh Penghargaan Ini dari PT KAI
Sementara itu, Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta, Subejo menjelaskan bahwa kebakaran terjadi pukul 15.01.
Enam mobil pemadam kebakaran diterjunkan untuk memadamkan api.
"Sekarang masih proses pemadaman," ujar
Penyebab kebakaran sementara diduga timbul dari korsleting listrik di salah satu ruangan di gedung SDM.
Baca juga: Duh, Gara-Gara Masalah Sepele Ini Seorang Suami Tega Tikam Istrinya Sendiri
Gedung yang terbakar seluas 125 meter persegi dan tidak ada korban jiwa dari kejadian itu.
Kerugian ditaksir mencapai Rp 125 juta.