Agar Kulit Sensitif Tak Sering Mengalami Masalah, Yuk Rawat dengan Bahan Alami Ini di Rumah

By Winggi, Kamis, 12 April 2018 | 02:00 WIB
Merawat kulit sensitif dengan bahan alami (Winggi)

NOVA.id- Saat musim panas, kulit akan mengalami sensitivitas yang tinggi.

Ini karena kelembapan akibat suhu panas akan membuat kulit rentan terserang bakteri.

Dengan begitu kulit akan mudah terkena iritasi mulai dari ringan hingga yang parah.

(Baca juga: Wah, Ternyata Ini Tips Rahasia Bersihkan Rambut dari Hairspray!)

Selain itu, paparan sinar matahari yang menyengat akan membuat kulit menjadi kemerahan.

Dan ketika kita menggunakan produk perawatan yang berbeda-beda untuk mengatasinya, justru berbalik akan membuat dampak buruk pada kulit.

Namun tak perlu khawatir, solusi lainnya kita bisa beralih pada alam.

(Baca juga: Kerut di Dahi Bikin Wajah Tampak Lebih Tua, Begini Cara Alami dan Mudah untuk Mengatasinya)

Ada banyak bahan alami yang mampu merawat kulit sensitif agar tidak mengalami masalah.

Di bawah ini beberapa cara membuat masker dari bahan alami untuk kulit sensitif yang akan membantu memanjakan kulit kita, melansir Stylecraze.com.

(Baca juga: Masih Belum Paham Soal Cara Memilih Foundation yang Tepat? Ini Kuncinya!)

1. Pisang

Buah yang satu ini selain bergizi juga mampu untuk merawat kulit sensitif.

Pisang bisa membuat kulit yang teriritasi menjadi tenang.

Untuk dijadikan perawatan, cukup jadikan sebagai masker wajah.

Caranya dengan menghancurkan pisang hingga menjadi pasta halus.

Kemudian oleskan ke seluruh wajah dan diamkan selama 15-20 menit.

(Baca juga: Ingin Lepas Krim Dokter? Ini 4 Skincare Korea yang Bisa Kamu Coba Agar Kulit Tetap Sehat)

2. Madu

Siapa yang tak kenal madu.

Bahan alami yang satu ini memiliki banyak fungsi bagi tubuh.

Memiliki kandungan antioksidan tinggi membuat madu bisa merawat kulit yang sensitif.

Untuk merawat kulit dengan madu, cukup oleskan madu murni ke wajah dan diamkan beberapa saat sebelum dibersihkan.

(Baca juga: Agar Tak Mudah Terserang Penyakit, Yuk Terapkan Kebiasaan Sehat Ini Setiap Hari!)

3. Pepaya

Buah pepaya memiliki sifat anti bakteri dan bisa mengurangi kerusakan.

Jika kita memilih pepaya sebagai bahan perawatan kulit, cobalah hancurkan beberapa potong pepaya matang.

Lalu oleskan pada wajah dengan tipis.

Setelah itu diamkan beberapa saat dan kemudian bilas dengan air bersih.

(Baca juga: Makeup Susah Dibersihkan? Pasti Belum Tahu Cara Manjur Ini, Dijamin Wajah Bersih dan Tetap Sehat)

4. Kayu cendana

Bubuk kayu cendana bisa menghidrasi kulit dan menyembuhkan radang.

Dengan begitu bahan alami yang satu ini sangat cocok untuk merawat kulit sensitif.

Untuk membuatnya cukup sederhana, yakni dengan mencampur bubuk cendana dengan air mawar.

(Baca juga: Ingin Feed Instagram Cantik? Pahami Dulu Dasar-dasar Fotografi Ini)

5. Jus mentimun, madu, dan oat

Sering kali mentimun dijadikan bahan dasar produk perawatan kecantikan.

Ini karena mentimun memiliki sifat anti bakteri yang bisa mencegah jerawat pada kulit sensitif.

Mentimun juga bisa menenangkan kulit.

Sementara oat bekerja sebagai scrub alami yang tidak mengiritasi kulit.

Cobalah buat scrub dengan tiga bahan alami ini.

Yakni dengan mencampurkan madu, mentimun, dan juga oat.

Setelah dicampur, oleskan pada wajah dan diamkan selama 15 menit.

Kemudian bersihkan wajah dengan air bersih.

(Baca juga: Mau Punya Kulit Cerah Bersinar? Gampang, Cukup Olah Tomat Menjadi Masker Wajah Alami )

Memiliki kulit sensitif bukanlah hal mudah saat merawatnya.

Kita butuh perhatian lebih sehingga masalah lain tidak muncul.

Jika ragu untuk mulai menggunakan bahan alami, kita bisa bicarakan dahulu dengan dokter atau mengujinya sedikit pada kulit tangan. (*)