"Aku juga usahakan di atas meja makan, saat makan aku enggak pegang gadget, karena aku buat aturan kalau di atas meja tidak boleh ada gadget," paparnya.
Ternyata, selain soal urusan gawai, Nadia juga terbilang santai dan juga fleksibel jika ditanya soal 'makanan anak'.
Ia mengungkapkan bahwa dirinya bukanlah ibu yang terlalu steril soal makanan yang dikonsumsi putra-putrinya.
"Kalau untuk menjaga kesehatan anak sih aku percaya anak itu jangan terlalu steril ya. Takutnya nanti kalau dia sudah terekspose ke bangku sekolah dia akan kena berbagai macam virus, bakteri. Jadi anak itu mesti bangun imunitasnya sendiri," ujar Nadia.
Akan tetapi, satu hal yang menjadi perhatian Nadia soal makanan yang disukai anak-anaknya.
Dirinya mengaku bahwa ia sangat melarang anak-anaknya untuk sering mengonsumsi mie instan.
"Tapi sekali-sekali juga dibolehin, kayak mi instan itu kita ada momen dibolehin. Satu kali dalam sebulan. Jadi mereka kayak nungguin tuh waktunya," imbuhnya.
Kebiasaan Nadia mengonsumsi makanan sehat juga perlahan ia tularkan pada ketiga anaknya.
Kini anak pertamanya, Nadine Andjanimulya Mudijana sudah mengikuti jejaknya yang gemar makan sayur.
"Children itu learn by example ya. Kalau orangtuanya suka makan sayur, nanti anak-anak ikut. Kayak anak aku yang nomor satu ini suka makan selada karena aku juga suka makan sayur," katanya. (*)
Sumber: Kompas.com