NOVA.id - Aktor senior Deddy Sutomo meninggal dunia pada Rabu (18/4) pada usia 76 tahun.
Dilansir dari Kompas.com, kabar meninggal aktor yang membintangi film Mencari Hilal itu diungkapkan oleh artis peran Teuku Rifnu Wikana dalam sebuah keterangan foto pada akun Instagram-nya, @rifnuwikana.
"Selamat jalan Om Deddy Sutomo. Innalillahi wainnailaihi rojiun.. Semoga kau ditempatkan ditempat semulia2nya di sisi Allah," tulis Rifnu yang dikutip Kompas.com, Rabu pagi.
Dalam foto tersebut, Rifnu berpose bersama dengan Doddy yang terlihat santai mengenakan kaus hitam dan berkacamata.
Baca juga: Tak Hanya Buah dan Sayur, Inilah 5 Jenis Asupan Organik Lainnya yang Sehat dan Ramah Lingkungan
Ada pemain lain seperti Lukman Sardi dan Ario Bayu.
Karier Deddy di dunia seni peran dimulai pada 1970 saat bermain film Awan Jingga.
Lebih dari 50 film pernah dibintangi oleh pria yang lahir pada 26 Juni 1941 di Jakarta (dulu Batavia).
Film terakhir Deddy adalah I Am Hope pada 2016, yang mengisahkan tentang perjuangan para penyintas kanker.
Baca juga: Ingin Timbangan Berat Badan Turun Beberapa Kilo? Ternyata Pare Bisa Jadi Solusi loh!
Selain Teuku Rifnu, dikutip dari Tribunnews.com, artis peran senior Tio Pakusadewo juga mengunggah foto KTP alm Deddy di akun Instagramnya, @pksdw.
Tertulis di KTP itu, nama Deddy Sutomo, lahir di Jakarta 26 Juni 1941.