NOVA.id - Bagi seorang ibu, memiliki momongan atau kandungan sangat harus berhati-hati dan menjaga kandungannya.
Oleh karena itu, banyak orang selalu mengingatkan bagi ibu-ibu hamil untuk tidak bepergian jauh atau melakukan hal-hal yang berat.
Selain bisa membahayakan diri sendiri, tentu juga bisa mengancam nyawa si calon bayi yang dikandungnya.
Seperti yang baru saja terjdi di Kuala Lumpur, Malaysia.
Baca juga: Agar Tubuh Tetap Terjaga Kesehatannya, Cobalah Konsumsi 5 Makanan Bergizi Ini, Enak-Enak loh!
Dilansir dari Kompas.com, seorang perempuan yang hamil empat bulan jatuh di jalur light rail transit ( LRT) di Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (19/4).
Perempuan berusia 26 tahun itu sedang dalam perjalanan untuk bekerja, tetapi kemudian dia pingsan dan jatuh ke rel LRT Stasiun Damai sekitar pukul 07.50 waktu setempat.
Insiden itu terjadi beberapa saat sebelum kereta tiba di stasiun.
Beruntung, dia tidak tertabrak kereta berkat sistem berhenti darurat pada peron stasiun LRT.
Baca juga: Walau Tak Makan Daging, Kita Tetap Bisa Membentuk Otot Bila Tahu Cara Tepat Ini
Dalam sebuah pernyataan, Prasarana Malaysia menyatakan, stasiun LRT telah dipasang dengan sistem pemberhentian darurat (PIES).
Sistem itu dengan segera menghentikan kereta yang akan tiba di stasiun ketika sebuah obyek tertentu terdeteksi pada rel.