Pusing Menghadapi Si Kakak yang Cemburu Dengan Adiknya? Ini Tips ala @Retnohening yang Bisa Dipraktikkan Langsung

By Indriyanti,Alsabrina, Rabu, 25 April 2018 | 08:15 WIB
instagram.com/retnohening (Alsabrina)

NOVA.id – Ada banyak hal yang harus diperhatikan ketika Anda ingin menambah momongan baru. Ya, tak hanya menyangkut masalah finansial saja, namun juga kesiapan mental si kakak untuk memiliki adik baru.

Terlebih, jika jarak si kakak dengan adik barunya tak jauh berbeda dan ini biasa terjadi pada anak berusia 1-5 tahun. Kecemburuan pun bisa menghampiri si kakak kecil ini.

Begitu juga yang dialami oleh Retno Hening Palupi, seorang selebgram serta penulis buku “Happy Little Soul” dan “Kirana and Happy Little World” yang sering menggunggah kebersamaan dirinya dan putrinya, Kirana di Instagram pribadi miliknya.

Kecemburuan Kirana terhadap adik barunya, Rumaysaa, Retno tuangkan pada caption foto instagram pribadi miliknya.

(Baca juga: Kate Middleton Lahirkan Anak Ketiga, Lihat Wajah Ganteng Anaknya)

Retno Hening mengungkapkan bahwa walaupun Kirana terlihat bahagia dan senang dengan adik barunya, namun terlihat ia juga merasa cemburu dengan adiknya.

Menurut Retno Hening, Kirana terlihat menjauh, berpura-pura senang, dan manja berlebihan. Retno pun tak mau Kirana terus larut dengan perasaan cemburunya tersebut.

Berikut ini yang Retno Hening lakukan untuk mengatasi sikap Kirana yang sedang cemburu.

1. Mencoba menjadi Kirana dan tetap sadar.

Ketika Kirana menunjukkan sikap cemburu, yang Retno Hening lakukan adalah mengontrol emosi dan membayangkan dirinya diposisi Kirana.

Pada kesempatan ini, Retno Hening sering mengajak Kirana bicara dan bilang bahwa ayah, ibu, juga adiknya sayang dengannya. Hal tersebut dilakukan Retno Hening sesering mungkin.

(Baca juga: Ibu, Saat Anak Jenuh Coba 4 Cara Ini Agar Mereka Semangat Belajar)

2. Minta bantuan keluarga untuk menjaga si kecil.

Hal ini juga sering dilakukan Retno Hening guna menemani Kirana. Ya, ketika si adik tertidur, Retno biasa meminta bantuan keluarga (suami atau mama) untuk menjaga si adik.

Sementara itu, Ia menemani Kirana untuk bermain, bercerita, atau menidurkannya sambil mengusap Kirana agar tak merasa kehilangan.

(Baca juga: 8 Penyebab Si Kecil Mulai Sulit Makan)

3. Ajak Kirana dekat dengan adiknya.

Agar tak merasa cemburu, Retno Hening sering melibatkan Kirana saat merawat adiknya. Ya, Retno Hening sering meminta tolong Kirana untuk mengambilkan popok, mengusap adiknya, dan menyanyi untuk sang adik.

Tak hanya itu, Retno Hening juga membiasakan Kirana untuk selalu sayang dengan adiknya seperti mencium adik sewaktu mau pergi sekolah dan/atau pulang sekolah.

(Baca juga: Waspadai 5 Keluhan Sakit Perut Anak yang Berakibat Fatal)

4. Melakukan kegiatan bersama.

Tak hanya melibatkan Kirana perihal merawat Rumaysaa, Retno Hening juga sering melakukan kegiatan bersama.

“Saya bilang ke Kirana, ‘Kirana kalo Ibu nyusuin adik, Kirana langsung ambil buku ya, Ibu bacain buku sambil nyusuin adik.’ Lalu Kirana akan jawab, ‘Ok!’,” cerita Retno Hening.

(Baca juga: Orang Tua, Begini 10 Cara Didik Anak Agar Supel Bergaul dan Percaya Diri)

Semoga, tips mengatasi kakak cemburu ke adik ala Retno Hening dapat membantu!