Pssst… Ibu Millenial Harus Tahu Rahasia Liburan Seru Walau Bawa Buah Hati Ini!

By Dionysia Mayang Rintani, Jumat, 4 Mei 2018 | 09:00 WIB
Pssst… Ibu Millenial Harus Tahu Rahasia Liburan Seru Walau Bawa Buah Hati Ini! (Dionysia Mayang)

NOVA.id – Generasi millenial biasanya dikaitkan dengan sesuatu yang serba instan di era teknologi yang canggih.

Tak hanya itu, trend berlibur pun banyak didominasi oleh generasi millenial, tak terkecuali para ibu millenial bersama buah hatinya.

Dulu, bepergian hanya menunggu musim liburan tiba.

(Baca juga: Suasana Hati Lagi Galau? Ternyata Cukup Lakukan Hal Ini untuk Mengatasinya)

Sekarang? Bisa kapan saja disesuaikan dengan rencana-rencana pribadi.

Selain bisa dilakukan kapan saja, perlengkapan yang dibawa pun cenderung praktis.

Generasi millennial cenderung memilih berlibur dengan mudah tanpa perlu membawa barang bawaan yang banyak.

(Baca juga; Mengintip Keseruan Suzuki City Rally yang Sukses Bikin para Peserta Ketagihan)

Karakteristiknya yang menyukai hal-hal kekinian membuat perempuan millennial mengambil pilihan yang praktis, meski mereka berlibur bersama si buah hati yang masih balita.

Ada beberapa tips agar liburan praktis, antirepot namun tetap menyenangkan, seperti berikut ini.

1. Sewa saja!

Jika memungkinkan untuk menyewa atau membeli barang itu di lokasi tujuan, lebih baik ambil pilihan tersebut.

Toh saat ini sudah banyak jasa penyewaan barang-barang misalnya stroller untuk si kecil atau penghalus makanan untuk balita yang masih mengonsumsi makanan pendamping ASI.

Untuk meringkas barang bawaan, sebaiknya membeli pospak di tempat tujuan wisata sehingga tidak memakan tempat di koper atas ransel.

(Baca juga: Dijamin Awet, Ini Tips Merawat Hijab Ala Laudya Cynthia Bella)

2. Terencana dengan baik

Bagi ibu bekerja, waktu liburan yangsingkat tentu perlu direncanakan dengan baik.

Apalagi jika berlibur bersama si kecil.

Agar mudah dan terarah, ada baiknya untuk merencanakan segala sesuatunya dengan matang sebelum perjalanan, misalnya mencari tahu tempat yang cocok untuk liburan si buah hati, memesan kamar hotel, dan membuat itinenary selama liburan.

(Baca juga: Meski Sulit Dieja, Arti Nama Anak Samuel Zlygwyn dan Franda Bagus, loh!)

Jika tak mau repot menyiapkan segala sesuatunya sendiri, gunakan jasa travel agent.

Di era banjir informasi seperti sekarang, sangat mudah untuk menemukan agen perjalanan yang terpercaya dan bisa membuat liburan kita dan keluarga menjadi seru dan menyenangkan.

Cukup pilih lokasi mana yang ingin kita kunjungi, tempat wisata lain di sekitarnya, deal, tinggal jalan!

(Baca juga: Sarapan Kenyang dan Lezat Tanpa Nasi? Bisa kok, Bila Tahu Resepnya Ini!)

3. Bawa ‘bala bantuan’

Ibu millennial cenderung memiliki pemikiran terbuka.

Mereka akan memberi kebebasan untuk sang buah hati.

Begitupun saat liburan, anak akan dibiarkan bermain sepuasnya.

(Baca juga: Tak Perlu Repot, Cukup Ambil 4 Bahan Alami Ini di Dapur untuk Turunkan Demam)

Opsi “bantuan dari si Mbak” bisa diambil bagi kita yang tidak ingin kerepotan mengurus si kecil.

Atau berliburlah bersama dengan keluarga lain, sehingga sanak saudara bisa juga diminta bantuannya untuk ikut menjaga si kecil saat kita ingin melakukan me time.

Selamat liburan!(*)

(Rizky Aulia D.)