Cegah Stamina Drop, Ini Trik Khusus Dewi Sandra Selama Bulan Ramadan

By , Kamis, 17 Mei 2018 | 10:30 WIB
Artis peran Dewi Sandra ()

NOVA.id - Banyak trik yang bisa dilakukan seseorang untuk menjaga stamina dan kondisi tubuhnya disaat harus menjalani berbagai macam aktivitas di bulan Ramadan.

Seperti mengonsumsi vitamin saat sahur dan berbuka, minum air putih dengan porsi yang lebih banyak dari biasanya dan beberapa hal lainnya.

Trik khusus pun juga dilakukan oleh artis peran Dewi Sandra.

Baca juga: 5 Hal yang Wajib Diperhatikan Saat Puasa Agar Tekanan Darah Stabil

Dilansir dari Kompas.com, ia mengaku tidak bisa lepas dari buah kurma selama menjalani puasa di bulan Ramadhan.

"Saya sangat menikmati kurma. Kurma itu salah satu makanan yang memang memberikan kita energi karena gulanya," ujar Dewi dalam wawancara di Senayan, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

Dewi selalu membawa kurma ke mana pun ia berpergian sepanjang Ramadhan.

Dewi biasanya menikmati kurma di saat berbuka puasa.

"Dan kalau buka aku biasanya harus kurma. Kurma yang dicari," ujar Dewi.

Baca juga: Sepanjang Ramadan 2018, Pengguna Busway Bisa Dapat Takjil Gratis

"Terus air putihnya banyak, tidurnya yang cukup juga," sambung dia.

Di luar itu, Dewi mempunya kiat agar kuat berpuasa.

"Ya awali dengan doa dan bismillah, niatnya harus diluruskan memang, kalau niatnya sudah enggak benar pasti ada alasan untuk batal," kata Dewi.