Apa Kata Zodiakmu Tentang Menjadi Sukses?

By Hinggar, Minggu, 20 Mei 2018 | 21:44 WIB
Sukses menurut zodiak ()
NOVA.id - Saat menginginkan sesuatu atau menjadi seseorang yang sukses mungkin kita telah berusaha semampunya untuk mendapatkannya.
 
Namun faktor astrologi ternyata memiliki pengaruh terhadap kesuksesan yang akan kita raih.
 
Karena setiap zodiak memiliki keunggulan dan kelemahan masing-masing.
 
(Baca juga: Meghan Markle Nikahi Pangeran Harry pada Usia 36 Tahun, Umur Tepat Ketika Putri Diana Meninggal )
 
Hal ini membuat seseorang bisa menjadi sukses atau tidak tergantung bagaimana ia bisa memanfaatkan kelebihan dan kekurangannya dengan baik.
 
Coba kenali kelebihan dan kekuranganmu melalui zodiak yang dimiliki berikut ini :
 
(Baca juga: Cukup dengan Berjalan, Banyak Manfaat yang akan Kita Dapatkan )
 
1. Aries (21 Maret - 19 April)
 
Aries adalah orang yang berani, teguh, jujur, bersemangat dan optimis.
 
Hal ini membuat Aries memiliki kualitas untuk menjadi orang yang sukses.
 
Namun, ia juga memiliki sisi lemah seperti tidak sabar, agresif, dan impulsif.
 
Jadi untuk mengelola ketidaksabaran yang dimiliki, luangkan waktu sejenak untuk bernafas.
 
Cobalah melakukan yoga untuk mengendalikan sifat agresif yang dimiliki.
 
Dengarkan masukan dari orang di sekitarmu sebelum melakukan sesuatu.
 
(Baca juga: Sahur dengan Buncis Siram Sarden Siap Saji dalam 4 Langkah Mudah)
 
2. Taurus (20 April - 20 Mei)
 
Taurus adalah orang yang dapat diandalkan. 
 
Mereka adalah orang yang bisa menepati janji, mereka juga stabil, sabar, dan baik hati.
 
Kelemahan dari Taurus adalah sangat keras kepala dan posesif.
 
Dalam kehidupan pribadi, sifat posesif ini hanya akan merusak hubungan cinta mereka.
 
Sehingga lebih baik Taurus bisa mempercayai orang lain dengan baik, dan tidak segera memiliki kesimpulan negatif.
 
Keras kepala juga tidak akan merujuk pada kompromi, sehingga cobalah untuk melakukan kompromi.
 
(Baca juga: Sebelum Jatuh Ke Pelukan Meghan Markle, Pengeran Harry Kencani 6 Sosok Cantik Ini)
 
3. Gemini (21 Mei - 20 Juni)
 
Kekuatan dari Gemini adalah mampu beradaptasi dengan baik, dan dapat belajar dengan cepat.
 
Kekuatan lain yang dimilikinya adalah berkepribadian lembut, penuh kasih sayang dan punya sifat ingin tahu.
 
Kelemahan dari zodiak ini adalah ia mudah gugup, tidak konsisten, dan bimbang.
 
Gemini harus memiliki kepercayaan diri yang tinggi.
 
Selain itu, penting untuk memiliki keyakinan yang kuat untuk keputusan yang dibuat.
 
Hal yang dilakukan setengah hati akan mempersulit dalam mencapai kesuksesan.
 
(Baca juga: Serasi dan Menawan, Begini Penampilan Victoria dan David Beckham Saat Hadir di Pernikahan Royal )
 
4. Cancer (21 Juni - 22 Juli)
 
Cancer memiliki keuletan, loyalitas, simpati, imajinasi dan emosi.
 
Selain itu kelebihan lainnya adalah mereka sangat persuasif. 
 
Namun, mereka juga memiliki kelemahan, antara lain pesimis, curiga, manipulatif, dan perasaan tidak aman.
 
Kelemahan ini membuatnya kesulitan membina hubungan dengan orang lain.
 
Jadi, coba untuk mempercayai orang lain dengan baik, dan mereka akan menemukan kesuksesanmu.
 
(Baca juga: Tak Sangka, Ternyata Ini yang Terjadi Pada Tubuh Saat Melakukan Puasa!)
 
5. Leo (23 Juli - 22 Agustus)
 
Kelebihan Leo adalah murah hati, ceria, kreatif, dan lucu. 
 
Leo adalah orang yang banyak mendapatkan perhatian karena pribadi mereka yang menarik.
 
Sisi keras kepala dan arogansi harus sedikit dikurangi dari Leo untuk meraih kesuksesannya.
 
Kadang sifat malas mereka juga muncul, dan hal ini juga membuat mereka tertinggal.
 
(Baca juga: Begini Tips Aman Menjaga Kebersihan Botol Bayi Agar Terhindar dari Bakteri)
 
6. Virgo (23 Agustus - 22 September)
 
Loyal, baik, pekerja keras dan praktis adalah kelebihan yang dimiliki Virgo. 
 
Virgo juga orang yang pandai dalam menganalisis berbagai hal.
 
Namun, rasa khawatir yang berlebihan menghambat kesuksesan itu.
 
Virgo kadang terlalu kritis terhadap sekitar bahkan diri sendiri.
 
Rasa malu adalah satu hasil dari kelemahan ini, sehingga berikan pada dirinya keyakinan dan motivasi diri bahwa telah melakukan yang terbaik.
 
(Baca juga: Hukum Berpuasa Setelah Berhubungan Intim Namun Belum Mandi Wajib)
 
7. Libra (23 September - 22 Oktober)
 
Libra mungkin dilahirkan sebagai seorang pemimpin.
 
Mereka kooperatif, diplomatis, ramah dan memiliki jiwa sosial.
 
Namun, sebagai pemimpin yang hebat, ia masih memiliki sikap ragu-ragu dalam dirinya.
 
Mereka juga menghindari konfrontasi, dan membangun dendam pada orang lain.
 
Untuk mengatasinya, cobalah mendapatkan kepercayaan diri itu untuk membantu pengambilan keputusan.
 
(Baca juga: Ungkapkan Rasa Bahagia, Pangeran Harry Menangis di Pernikahannya? )
 
8. Scorpio (23 Oktober - 21 November)
 
Scorpio adalah orang yang terlahir sebagai pahlawan. 
 
Mereka orang yang berani, berwawasan luas, bersemangat, dan teman sejati.
 
Namun ia memiliki kelemahan yang membuatnya menjadi terkesan negatif karena keganasannya.
 
Mereka juga tidak mudah percaya, tertutup dan mudah cemburu. 
 
(Baca juga: Bukan Cuma Enak, Buah Kiwi Ampuh Mempercantik Kulit loh! )
 
9. Sagitarius ( 22 November - 21 Desember)
 
Sagitarius memiliki selera humor yang tinggi, dan idealis.
 
Ia juga sangat bermurah hati.
 
Namun, mereka adalah orang yang suka menjanjikan sesuatu tetapi tidak sesuai dengan harapan yang diinginkan.
 
Jadi lebih baik melakukan apa yang bisa dilakukan daripada menjanjikan sesuatu yang belum bisa terjadi.
 
Selain itu, ketidaksabaran adalah kelemahan lain seorang Sagitarius. 
 
(Baca juga: Ini Dia Sosok di Balik Riasan Meghan Markle yang Natural dan Sederhana)
 
10. Capricorn (22 Desember - 19 Januari)
 
Capricorn adalah orang yang disiplin, ia juga orang yang bertanggung jawab.
 
Tapi ia bukan pendengar yang baik, ia tidak bisa mendengarkan kritik dan arahan yang tidak sesuai dengannya.
 
Menilai buruk orang lain juga merupakan kelemahan yang perlu diperbaiki.
 
Cobalah untuk memiliki pandangan yang lebih positif dan belajar dari orang lain.
 
(Baca juga: Anggun dan Santun, Ternyata Ini Perancang Busana Kate Middleton di Pernikahan Harry-Meghan )
 
11. Aquarius (20 Januari - 18 Februari)
 
Aquarius adalah seseorang yang bisa membuat segalanya lebih baik, atas hal negatif yang terjadi.
 
Aquarius adalah orang yang peduli dengan kesejahteraan orang lain.
 
Mereka juga orang yang progresif, realistis, dan independen. 
 
Namun kelemahannya adalah ia suka menyendiri dan tidak ingin larut dalam emosi.
 
Kelemahan lainnya adalah ia adalah orang yang sedikit tempramental.
 
(Baca juga: Coba Menu Berbeda Puding Kelapa Muda Jeruk untuk Menu Buka Puasa
 
12. Pisces (19 Februari - 20 Maret)
 
Pisces adalah orang yang lembut, penuh kasih sayang, intuitif dan bijaksana.
 
Namun, kelemahannya adalah ia terlalu mudah percaya pada orang lain, dan ketika sesuatu tidak berjalan baik, maka ia akan benar-benar sedih dan takut. 
 
Ia juga orang yang suka merengek, jadi untuk melepaskan sifat itu, cobalah temukan hal kreatif dalam musik atau seni, karena itu adalah salah satu kelebihanmu.
 
(Baca juga: Meski Sederhana, Ini Makna Gaun dan Aksesoris Meghan Markle
 
Apakah Sahabat NOVA telah mengetahui apa yang menjadi kelemahan dan kelebihannya untuk mendapatkan kesuksesan? (*)