Tak lagi Takut Kulit Belang, 5 Bahan Alami Ini Bantu Cerahkan Kulit

By Nuzulia Rega, Jumat, 25 Mei 2018 | 17:30 WIB
5 Tips Cerahkan Tangan dan Kaki Belang (pixabay.com)

NOVA.id - Bagi perempuan, salah satu hal yang paling menyebalkan adalah warna kulit yang tidak merata.

Tidak jarang kita menemukan warna tangan dan wajah yang berbeda.

Hal tersebut terkadang mengganggu keseharian kita bahkan membuat kita tidak percaya diri.

(Baca juga: Kalau di Indonesia Ada Ngabuburit, 5 Negara Ini Punya Tradisi Lain)

Namun, Sahabat NOVA tak perlu khawatir lagi, karena dilansir dari timesofindia, 5 bahan berikut dapat membantu kita mencerahkan kulit tangan dan kaki.

  1. Lemon

Sudah menjadi rahasia umum jika lemon dapat mencerahkan kulit secara alami.

Caranya cukup mudah, peras lemondan gosokan airnya ke tangan atau kaki kita.

Biarkan mengering kira-kira 15 menit, lalu bilas dengan air.

(Baca juga: Benarkah Perempuan Lebih Tertarik pada Pria Berkaki Jenjang?)

  1. Yogurt

Yogurt mengandung asam laktat yang dapat berfungsi sebagai zat pemutih.

Cukup gunakan satu sendok teh yogurt di area kulit yang gelap dan pijat secara perlahan.

Setelah mengering bilas dengan air.

(Baca juga: 6 Tips Bijak Berhemat dalam Berbelanja Online dan Flash Sale)

  1. Mentimun

Kandungan alami dalam mentimun dapat mencerahkan kulit.

Vitamin A yang ada di dalamnya juga dapat mengontrol produksi melanin kulit. 

Caranya sangat mudah, hanya parut mentimun dan aplikasikan di tangan dan kaki. 

Biarkan selama 15 menit dan bersihkan. 

Mengulangi ini selama sebulan akan sangat meringankan kulit gelap kita.

(Baca juga: Awas, Begini Akibatnya Jika Terobsesi dengan Pernikahan ala Kerajaan)

  1. Jeruk

Jeruk kaya akan vitamin C, yang berfungsi sebagai bahan pemutih alami dan mengobati hiperpigmentasi, sehingga membuatnya sempurna untuk mencerahkan area gelap tubuh. 

Peras jeruk dan oleskan di area gelap pada tangan dan kaki. 

Biarkan selama lima belas menit dan kemudian bersihkan dengan air biasa.

(Baca juga: Meski Nantinya Menikah, Begini Nasib Bocah SD yang Hamili Siswi SMP)

  1. Tomat

Tomat mengandung lycopene, antioksidan yang melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari. 

Sama seperti mentimun, parut tomat dan aplikasikan di tangan dan kaki. 

Biarkan selama 15 menit dan bersihkan.

Sekarang Sahabat NOVA tak perlu khawatir lagi jika menemui kulit yang belang.

Selamat mencoba. (*)