Tak Perlu Veneer, 5 Bahan Rumahan Ini Bisa Putihkan Gigi loh!

By Nuzulia Rega, Minggu, 27 Mei 2018 | 19:45 WIB
Gigi putih dengan bahan alami (Fashion Encounter)
 
1. Baking Soda
 
Soda kue adalah salah satu bahan terbaik yang dapat kita gunakan untuk menghilangkan gigi kuning. 
 
Ini akan membantu menghilangkan plak dan membuat gigi bersinar seputih mutiara.
 
Campur seperempat sendok teh soda kue dengan sedikit pasta gigi. 
 
Sikat gigi dengan campuran ramuan ini dan bilas dengan air hangat. 
 
Gunakan sekali atau dua kali seminggu.
 
Sebagai alternatif, kita dapat menggabungkan baking soda dengan jus lemon, cuka putih, atau hidrogen peroksida.
 
Kita juga dapat membuat obat kumur pemutih dengan mencampurkan satu sendok makan baking soda dan satu setengah sendok teh hidrogen peroksida dengan satu cangkir air dingin. 
 
Bilas dengan obat kumur dua atau tiga kali sehari.
 
Kita juga dapat menggosok gigi dengan lembut setidaknya selama dua menit dengan baking soda cair. 
 
Lakukan ini dua kali dalam minggu pertama, dan kemudian setiap 15 hari. 
 
Penting untuk dicatat bahwa penggunaan soda kue berlebih dapat melonggarkan gigi kita dari enamel alami.
 
(Baca juga: Bikin Menyentuh, Ini Awal Mula Pertemuan Pangeran Charles dan Putri Diana Hingga Akhirnya Menikah)
 
2. Kulit Jeruk
 
Membersihkan gigi dengan kulit jeruk segar secara teratur akan mengurangi semburat kuning yang terakumulasi pada gigi Anda.
 
Gosok kulit jeruk pada gigi setiap malam sebelum tidur. 
 
Vitamin C dan kalsium dalam kulit jeruk akan memerangi mikro organisme sepanjang malam.
 
Lakukan ini selama beberapa minggu dan kita akan melihat hasil yang efektif.
 
Jika kulit jeruk segar tidak tersedia, Sahabat NOVA dapat menggunakan bubuk kulit jeruk kering.
 
(Baca juga: Jangan Salah Lagi, Ini Perbedaan Sumpit Cina, Korea, dan Jepang
 
3. Stroberi
 
Stroberi mengandung banyak vitamin C, yang membantu membuat gigi lebih putih.
 
Giling beberapa stroberi menjadi pasta. 
 
Gosokkan pasta pada gigi dengan lembut. 
 
Jika dilakukan dua kali sehari selama beberapa minggu, semburat kuning pada gigi  akan hilang.
 
(Baca juga: Kisah Nahas Bayi Parker yang Alami Pendarahan Lantaran Tidur Tanpa Kaus Kaki)