NOVA.id – Tak hanya soal menghidangkan makanan dan membeli baju baru saja, mendekorasi rumah di Hari Raya terkadang dibutuhkan juga.
Ya, dengan mendekorasi rumah menjelang lebaran, akan membuat rumah lebih cantik dan fresh.
Salah satu gaya desain yang sering diaplikasikan ketika lebaran tiba adalah gaya desain Maroko. Ya, nuansa khas Timur Tengah selalu menjadi pilihan tatkala lebaran datang.
Ini mengingatkan kita pada Tanah Suci Mekkah dan Madinah sehingga ingin membawa nuansa tersebut ke rumah.
Tak sulit untuk mendekorasi rumah dengan gaya Maroko. Ini 4 tips mudahnya!
Baca juga: Meninggalkan Jejak Furnitur di Karpet? Letakkan Saja Balok Es Batu!
- Gunakan karpet
Salah satu yang khas pada rumah bergaya Maroko adalah menggunakan karpet.
Hal ini didasari pada kesenangan orang Timur Tengah berkumpul bersama, sehingga karpet menjadi alas yang tepat untuk duduk bersama.
Pilih karpet dengan corak meriah agar menjadi focal point di rumah.
- Aplikasikan warna terang
Pemilihan warna pun juga tak boleh sembarangan. Ya, rumah bergaya Maroko sering mengaplikasikan warna-warna terang dan mencolok.
Namun, Sahabat Nova bisa menggunakannya sebagai aksen saja. Ini dimaksudkan agar rumah tidak terlalu “ramai”.
Baca juga: Ini Dia Warna Cat Dinding yang Meningkatkan Kualitas Tidur!
- Singkirkan furnitur dan perbanyak bantal
Ya, seperti yang sudah disebutkan, orang-orang Timur Tengah sangat menyenangi kumpul bersama.
Sehingga, untuk menghadirkan gaya Maroko di rumah adalah menyingkirkan furnitur agar mendapat space ruang yang lebih besar.
Perbanyak bantal agar membuat ruang lebih nyaman dan gunakan sarung bantal dengan corak meriah yang disertai rumbai agar mencerminkan gaya Maroko.
- Tambah dekorasi ruang bergaya Timur Tengah
Agar lebih kental dengan gaya Maroko, desain ruang bisa ditambah dengan aksesori ruang bergaya Timur Tengah, seperti lampu khas Maroko atau dekorasi berbentuk geometris.
Baca juga: Psst... Ini Rahasia Bikin Kamar Tidur ala Hotel Berbintang!
Dengan begitu, desain ruang pun akan tampil cantik, fresh, dan menghadirkan nuansa baru. Bagaimana, tertarik mencoba?