Salut, Nagita Slavina Ajarkan Rafathar Pentingnya Doa Sebelum Naik Pesawat

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Jumat, 29 Juni 2018 | 20:30 WIB
Bikin Salut, Nagita Slavina Terapkan Pentingnya Baca Doa Sebelum Naik Pesawat Pada Rafathar ()

NOVA.id - Pasangan selebritis tanah air, Raffa Ahmad dan Nagita Slavina memang dikenal aktif dalam menyapa penggemarnya melalui vlog Youtubenya.

Melalui video yang diunggah pada 28 Juni 2018, Rans Entertainment mempublikasikan kegiatan Raffi Ahmad, Nagita Slavina, dan Rafathar saat akan terbang menuju ke Singapura.

Video berjudul "Rafathar Cium Pesawat Terbaaaaaaaaaaang #DailyRafathar," ini menampilkan tingkah polos penuh kelucuan dan kepolosan Rafathar menarik perhatian warganet.

Sebelum pesawat lepas landas, Nagita Slavina mengajarkan pada Rafathar untuk melantunkan doa naik kendaraan.

(Baca juga :Hasil Ukur Ilmu Sains, Harry Styles adalah Pria Tertampan di Dunia!)

Sayangnya, Rafathar sedang tidak konsentrasi dan rewel ingin menonton televisi di pesawat.

Raffi Ahmad hingga harus turun tangan agar Rafathar menyimak doa yang dilantunkan oleh sang ibunda.

Saat berada di tengah perjalanan, Rafathar sempat melontarkan pertanyaan yang membuat Nagita dan Raffi kebingungan menjelaskannya.

(Baca juga :Tersandung Skandal Video Mesum, Aura Kasih: Sumpah, Itu Bukan Saya!)

Ketika pesawat sudah berada di atas awan, Nagita mengajak Rafathar berbincang.

Tiba-tiba sebuah pertanyaan polos namun penuh makna disampaikan Rafathar pada Nagita.

"Allah itu apa?"

Nagita pun berusaha menjelaskan bahwa Allah adalah tuhan yang telah memberikan kehidupan dan menciptakan segala sesuatu.

(Baca Juga : Bangkitkan Semangat Anak, Lukman Sardi: Film Anak Adalah Jawabannya)

Tentu saja, untuk anak balita seperti Rafathar tidak mudah untuk menjawab dan menjelaskan apa itu Tuhan.

Pertanyaan polos ini justru mengundang reaksi warganet yang salut akan jawaban Nagita.

"Rafathar pinter banget. Pertanyaan yang bener bener di takuti oleh banyak orang tua. Yaitu tentang keesaan Allah. Allah itu ada namun tak terlihat. Kita hanya bisa merasakan keesaannya dalam hatiseperti udara terus di hirup namun tak berwujud. Allah yang menciptakan bumi, langit, beserta isinya. Anak seumur itu pasti belum bisa paham tapi semoga rafathar tetep bisa merasakan keesaan Allah dan senantiasa di ajarkan bersyukur. Alhamdulillah (emoji)," ungkap Ulfa Amalia.

(Baca juga: Jangan Panik! Ini Cara Tangani Gigitan Serangga yang Melukai Kulit)

"Bangga bgt sama kak Nagita ngejelasin nya sebagai ibu yang cerdas dlm mendidik anaknya.. salut sehat2 ya kalian sekeluarga," puji Lilis Indrawati.

"Salut sama pertanyaan rafathar, semoga menjadi anak yang membanggakan orang tua anak gantengnya mama gigi, dan semoga sehat selalu rafathar beserta keluarganya," ujar Tri Suryani.

Sahabat NOVA, semoga Rafathar semakin tumbuh pintar dan cerdas ya! (*)