NOVA.id – Telah beredar video seorang dokter mengunci diri dalam mobil ketika suhu hari sedang panas-panasnya.
Hal ini ia lakukan untuk memperingatkan orang-orang tentang bahaya meninggalkan anjing di mobil.
Perempuan bernama Zephanie Woodward ini masuk ke dalam mobilnya di Bridgend, South Wales ketika suhu udara mencapai 31°C di luar.
(Baca Juga: Wah, Semangat Pimpin Senam, Sule Hampir Pingsan!)
Dalam beberapa menit, ia telah keluar dari mobil ketika suhu telah mencapai 46°C di dalam mobil.
Dokter yang bekerja di Shepherd Veterinary Hospital tersebut mengatakan bahwa ia merasa tidak baik ketika keluar dari mobil.
Ia menyarakankan orang-orang untuk memperhatikan hewan peliharaan saat suhu udara sedang panas-panasnya.
(Baca Juga: Wah, Ayu Dewi Ungkap Rahasia Kebahagiaan Keluarganya, Apa ya?)
"Saya pikir saya akan datang dan duduk sebentar di mobil saya dan memutuskan bagaimana rasanya jika anjing-anjing ditinggalkan di dalam mobil dan melihat berapa lama saya bisa mengatasinya," ujarnya.