Nenek 74 Tahun Ditolak Masuk ke Legoland, Ini Alasan Pihak Keamanan

By Hinggar, Jumat, 6 Juli 2018 | 23:00 WIB
Yvonne Radcliffe ()

NOVA.id - Seorang nenek berusia 74 tahun harus mengurungkan niatnya untuk mengunjungi sebuah tempat yang ingin didatanginya sebagai pecinta lego.

Yvonne Radcliffe ditolak masuk ke Legoland Discovery Center yang baru dibuka.

Legoland ()

Ia dipaksa berjalan hampir satu mil ke belakang stasiun Birmingham Snow Hill, sebelum kembali naik kereta ke rumahnya.

"Saya tidak bisa mempercayainya." Ungkap Yvonne.

(Baca juga: Bisa Melayang di Udara, Yuk, Intip Wisata Unik World of Magic di Yogyakarta!)

"Orang dewasa membuat Lego itu luar biasa. Namun saya tak diizinkan masuk karena saya tak membawa anak. Ini tak bisa dibenarkan." Lanjutnya.

Ia pun menjelaskan kesukaannya terhadap mainan tersebut dan ingin menyaksikannya secara langsung.

Namun, saat berada di sana, pihak keamanan menghentikannya dan tak mengijinkannya masuk.Alasannya adalah ia harus ditemani seorang anak.

Seorang juru bicara Legoland menjelaskan "Legoland Discovery Centers bukan taman hiburan tapi atraksi kecil dalam ruangan yang dirancang khusus dari sudut pandang anak untuk menyediakan lingkungan yang aman dan menyenangkan bagi keluarga dengan anak-anak berusia 3-10 tahun."

(Baca juga: Randy Pangalila Ungkap Rasa Bahagia Lewat Foto Cincin, Lamar Sang Kekasih?)

Banyak atraksi yang dirancang khusus bagi anak-anak yang dibuat ramah dan aman, namun rancangan ini tak akan cocok bagi orang dewasa.

Jadi mereka tak mengijinkan kelompok orang dewasa, pasangan dewasa atau orang dewasa tunggal tanpa memandang ras, jenis kelamin atau kemampuan yang tak bersama anak-anak untuk masuk.

Untuk orang dewasa telah disediakan acara tersendiri oleh penyelenggara pada waktu tertentu. (*)