NOVA.id - Berniat untuk bermain di rumah teman, anak berusia 4 tahun ini harus mengalami kejadiaan yang sangat malang.
Anak bernama Little Tillie diserang seekor anjing dan harus dilarikan ke rumah sakit setelah mengalami luka serius di bagian kepala serta wajahnya.
Carly Wilson, Ibu Halle mengatakan bahwa mungkin bekas luka itu akan tetap ada baik secara fisik maupun emosional seumur hidupnya.
(Baca juga: Laki-Laki Ini Dibunuh setelah Mengunggah Foto di Facebook, Kenapa ya?)
Kemungkinan Tillie saat itu sedang bermain di taman tempat anjing tersebut tinggal.
Polisi segera dipanggil untuk melakukan penyelidikan terkait dengan kejadian tersebut yang berada di Westfield Drive, Preston.
Anjing yang menyerang gadis kecil itu merupakan keturunan silang dan telah diamankan oleh polisi.
(Baca juga: Awas, Ini yang akan Terjadi Jika Tak Mencuci Sprei Lebih dari Seminggu)
Seorang perempuan berusia 40 tahun yang diduga pemilik anjing tersebut diamankan untuk dimintai keterangan lebih lanjut.
Sementara, saat ini temannya Halle ingin menghibur temannya tersebut dengan mengumpulkan uang dan memberikan beberapa mainan untuk sahabatnya.
Halle yang memiliki usia sama dengan Tillie menyukai kegiatan mendaki, dan ia akan mengumpulkan uang dari hobinya tersebut.
(Baca juga: Yuni Shara Peluk Susi Pudjiastuti dan Ucapkan Terima Kasih, Ada Apa ya?)
Halle ingin membuat sahabatnya itu kembali tersenyum dan mengurangi sedikit luka yang dideritanya. (*)