Tak Sembarangan, Begini Cara Tepat Mencuci Bra agar Tahan Lama

By Nova.id, Rabu, 1 Agustus 2018 | 10:00 WIB
mencuci bra yang benar (dannikonov)

 

NOVA.id – Dalam menjaga kebersihan, jangan hanya berpaku pada tubuh kita saja.

Tetapi, juga pada pakaian yang akan menutupi bagian tubuh.

Jika mereka tidak dicuci dengan tepat dan benar maka akan cepat rusak dan berpengaruh pula terhadap kesehatan tubuh kita.

Mencuci pakaian bukanlah hal yang rumit bagi sebagian orang.

Baca juga: Perhatikan 4 Hal Ini saat Memilih Pakaian Dalam agar Si Dia Makin Tergoda

Namun, ternyata banyak mereka yang masih kurang paham tentang metode mencuci ini.

Khususnya saat mencuci bra bagi perempuan.

Kebanyakan dari kita yang masih bingung saat mencuci bra.

Perlukah kita menggunakan mesin cuci atau hanya cukup dengan menggunakan tangan?

Baca juga: Awas, Ini yang akan Terjadi Jika Tak Mencuci Sprei Lebih dari Seminggu

Generasi keempat pemilik Town Shop di New York, Danny Koch menyampaikan Kita butuh memelihara bra lebih dari sekedar kebersihan saja.

Karena perawatan yang tepat dapat meningkatkan daya tahan artikel, melansir Realsimple.com.

Lalu sebaiknya seberapa sering kita mencuci bra?

Koch merekomendasikan cuci bra setiap kita memakainya atau maksimal yang ketiga kali pemakaian.

Baca juga: Bebaskan Anak Berkotor-kotoran, Alasan Zaskia Adya Mecca Ini Bisa Ditiru

"Hal utama yang Anda coba lakukan adalah menjaga integritas bra selama mungkin," kata Koch.

Ia mengatakan ketika kita mengenakan bra selama 10 hingga 12 jam sehari, pakaian tidak hanya mengumpulkan minyak dari kulit dan deodoran yang kita pakai, tetapi juga elastisitasnya bisa meregang dan kehilangan bentuknya.

Ketika kita membeli bra yang cukup mahal untuk kualitasnya, tentu kita perlu perawatan konsisten untuk memaksimalkan investasi kita tersebut.

Baca juga: Aneh, Mencium Baju Kotor Pasangan Memiliki Manfaat Kesehatan Ini, Kok Bisa?

Untuk mencucinya, Koch menyarankan untuk membersihkannya dengan tangan.

Ia mengatakan untuk memilih deterjen rendah busa dan cukup mencucinya di wastafel kamar mandi selama 4 hingga 5 menit sebelum digantung untuk dikeringkan selama semalam.

Sementara untuk menyimpannya, cukup lipat cup bra tanpa perlu bantalan tambahan. (*)