Duh! Generasi Milenial Lebih Mungkin Berisiko Mengalami Kanker Ini

By Hinggar, Senin, 13 Agustus 2018 | 16:47 WIB
Duh! Orang Milenial Lebih Mungkin Berisiko Mengalami Kanker Ini (www.lifeadvancer.com)

 

NOVA.id - Menghindari penyakit dengan hidup sehat mungkin sudah kita lakukan setiap harinya.

Tetapi kadang gaya hidup membuat kita masih saja terserang penyakit tanpa kita sadari.

Saat ini satu penyakit kanker yang akan paling mungkin menyerang para kaum milenial adalah kanker kolorektal.

(Baca juga: Miss V Terluka Saat Bercinta? Yuk Ketahui Penyebab dan Cara Menghindarinya)

American Cancer Society mengatakan orang dewasa kini memiliki kemungkinan mengalami kanker kolorektal lima tahun lebih awal dari sebelumnya.

Hingga saat ini peningkatan kasus kanker kolorektal ini sebesar 51 persen dari tahun 1994 hingga 2014.

Kanker kolorektal adalah kanker yang paling umum keempat.

(Baca juga: Tanda Pasti Orang akan Meninggal, Terdengarnya Bunyi Ini Dari Tubuh)

Jika kanker yang dimulai dari usus ini tidak diketahui dengan cepat, akan menyebar ke seluruh tubuh.

Dikutip dari sciencedaily.com, gejala yang dialami berupa diare atau tinja berdarah, kram, penurunan berat badan, atau perubahan kebiasaan buang air besar kita.

Faktor risiko yang mungkin mempengaruhinya adalah usia, diet yang tinggi protein hewani, lemak jenuh dan kalori, diet rendah serat, konsumsi alkohol, pernah menderita kanker payudara, ovarium atau uterus, keturunan, obesitas, merokok, kurang olahraga, atau polip di usus besar atau rektum. 

(Baca juga: Wah, Cantiknya Anak Nia Ramadhani Pakai Gaun dari Perancang Busana Anak Beyonce, Seperti Apa?)

Penyebab dari kanker ini sendiri belum diketahui, karena perkembangan kanker bisa terjadi di satu orang dengan yang lainnya berbeda.

Jangan tunda lagi, kita perlu menjaga diri kita dengan pola hidup yang sehat mulai dari sekarang. (*)