Yuk, Lakukan 4 Hal Sederhana Ini Bersama Pasangan agar Makin Langgeng!

By Healza Kurnia, Jumat, 17 Agustus 2018 | 22:00 WIB
Ilustrasi merayakan ulang tahun perkawinan (istock)

1. Buka kembali kenangan indah

Sebelum menyiapkan makan malam spesial, tidak ada salahnya membuka kembali lembaran album foto pernikahan maupun memutar kembali video pernikahan.

2. Makan kue

Tidak ada salahnya, lho, jika kita merayakan hari ulang tahun pernikahan dengan makan kue tart ukuran kecil.

Akan lebih spesial lagi kalau kue tart tersebut kita buat sendiri.

Jangan lupa menikmatinya bersama pasangan dan diiringi dengan lagu-lagu soundtrack kisah cinta kita.

(Baca juga: Wah, Unggah Foto Saat Gadis, Kecantikan Ashanty Tak Pernah Berubah!)

3. Beri kartu dan surat cinta

Memberi kartu dan surat cinta memang sudah jarang dilakukan karena dinilai enggak zaman now banget.

Tapi biasanya yang tak biasa lebih bermakna.

Kita bisa menuliskan pesan cinta atau ungkapan rasa syukur bahwa kita memiliki dia sebagai pasangan hidup.

(Baca juga: Kapan Buah Hati Kita Boleh Minum Susu UHT? Ini Jawabannya)

4. Piknik

Tak perlu dirayakan saat itu juga, siapkan waktu luang agar bisa pergi piknik berdua atau bersama keluarga ke taman atau pantai.

Piknik bisa menjadi alternatif untuk kita memiliki quality time bersama orang terkasih.(*)

 

(Eveline)