NOVA.id – Seringkali, kita sebagai perempuan khawatir dengan keluhan yang terkait organ intim.
Salah satu gangguan yang sering dialami adalah keputihan.
Namun sebenarnya, keputihan tak selalu terkait dengan munculnya gangguan pada organ intim.
Keputihan sendiri bisa terjadi karena normal atau keputihan fisiologis.
Beberapa penyebab keputihan, di antaranya stres yang menyebabkan perubahan hormonal sampai dengan keringat yang berlebihan.
Berikut 5 ciri keputihan normal yang harus kita ketahui.
Baca juga: 6 Hal Mengenai Menstruasi yang Sering Diperdebatkan, Mitos atau Fakta?
1. Jumlah Tidak Banyak
Jumlah keputihan yang normal tidak banyak.
Keputihan yang normal hanya berupa bercak pada pakaian dalam.
Segera konsultasi ke dokter kalau jumlahnya sudah berlebihan.
Baca juga: Atlet asal Uzbekistan Ini Dibilang Mirip 3 Artis Indonesia oleh Warganet, Siapa Saja?
2. Warnanya Jernih
Keputihan normal tidak berwarna dan memiliki tekstur yang elastis.
Cairan putih terlihat bening transparan.
Jika keputihan sudah berubah warna, ada baiknya segera konsultasikan ke dokter.
3. Tidak Gatal
Pada keputuhan normal tidak ada keluhan, seperti vagina yang terasa gatal.
Bila vagina gatal, segera konsultasikan ke dokter.
Baca juga: Sebelum Bertindak, Yuk Kenali Dulu Penyebab Puting Payudara Terasa Gatal
4. Tidak Perih
Perhatikan rasa yang ditimbulkan saat keputihan.
Keputihan yang normal tidak membuat vagina terasa perih dan akan keluar begitu saja tanpa keluhan.
Baca juga: Makan di Restoran Jepang, Hotman Paris Emosi Gara-Gara Hal Ini
5. Tidak Berbau
Keputihan normal tidak berbau.
Bila ada bau tak sedap yang menyengat, tandanya bukan keputihan normal lagi. (*)