Ingin Buka Usaha Sendiri? Yuk, Perhatikan 8 Hal Berikut Ini Dulu!

By Healza Kurnia, Sabtu, 25 Agustus 2018 | 08:00 WIB
Ilustrasi wirausaha keluarga (istock)

NOVA.id - Semakin berkembangnya zaman membuat banyak orang termasuk ibu-ibu berpikir bahwa untuk mendapatkan uang atau penghasilan tidak melulu harus dari kantor.

Bahkan, saat ini dengan semakin modern teknologi banyak yang juga bekerja secara online atau melalui teknologi seperti e-commerce, online shopping, hingga online freelancer.

Tapi, ternyata tak selamanya kita hanya bisa menjadi karyawan tapi juga bisa membuka usaha sendiri dan kita menjadi pimpinan dalam bisnis usaha tersebut.

Akan tetapi, masih banyak orang, mungkin termasuk Sahabat NOVA yang merasa kebingungan langkah-langkah apa yang harus dilakukan terlebih dahulu sebelum benar-benar memulai usaha.

(Baca juga: Jadi Istri Jendral, Bella Saphira Kini Makin Cantik dan Anggun)

Oleh karenanya, berikut ini ada beberapa tips yang bisa kita lakukan sebelum memulai usaha agar kita bisa menjadi pebisnis yang sukses.

1. Minat

Pilih peluang usaha yang sesuai minat dan keterampilan yang dimiliki.

2. Jenjang Karier

Menjalani pekerjaan yang disukai akan meningkatkan jenjang karier dan tentu saja akan mempengaruhi pertambahan penghasilan.

(Baca juga: Ditangkap Pakai Kokain, Ini Fakta Richard Muljadi! Cucu Konglomerat - Pacari Artis)