V-Spa: Cara Merawat Miss V agar Tetap Sehat Selain Mandi Bersih

By Healza Kurnia, Rabu, 12 September 2018 | 21:30 WIB
Ilustrasi V-Spa bagi perempuan (istock)

NOVA.id - Banyak cara dilakukan perempuan untuk menjaga kesehatan organ intimnya.

Salah satunya dengan V-Spa.

Apa keuntungannya, serta bagaimana tahapan perawatannya?

V-Spa (vagina spa) atau disebut juga V-Medicare adalah suatu bentuk perawatan tubuh menyeluruh (holistik), yang mencakup perawatan tubuh (terutama organ wanita) dan pikiran. Tujuan V-Spa adalah memperbaiki sirkulasi darah dan melancarkan energi (chi) dari organ intim perempuan. "Peredaran darah dan chi yang bagus dapat mengatasi berbagai keluhan fisik seperti keluhan menstruasi dan keputihan," kata dr. Christian Nelianto dari Griya Natura, Jakarta.

Baca Juga : Lina Kepergok Berpose Mesra dengan Pria Berkacamata, Suara Hati Sule Menyayat Hati!

V-Spa juga bisa membantu memulihkan kondisi perempuan setelah menjalani masa nifas usai melahirkan.

"Pada masa nifas, terjadi proses perubahan anatomis dan fungsi organ kewanitaan. Nah, dengan V-Spa, kita akan membantu pasien mengembalikannya ke kondisi seperti semula," ujar dia.

Menurut Christian, V-Spa juga sangat membantu meningkatkan higienitas organ intim perempuan.

"Sekarang ini, kan, banyak sekali penyakit yang berkaitan dengan kesehatan organ kewanitaan," beber Christian.

Baca Juga : Dikabarkan akan Dinikahi Ahok, Ternyata Begini Sifat Asli Bripda Puput di Rumah!