5 Menit Aja Jaga Komunikasi dengan Anak Lewat Video Call, Begini Cara agar Si Kecil Tak Bosan

By Winggi, Jumat, 14 September 2018 | 19:39 WIB
Jaga komunikasi dengan anak lewat video call (Istock)

NOVA.id - Menjaga komunikasi dengan anak sangatlah penting.

Sebab dengan komunikasi yang baik hubungan dengan sang buah hati pun akan tetap terjaga.

Namun sebaliknya, jika komunikasi tidak baik hubungan orang tua dan anak pun menjadi tak baik pula.

Baca Juga : Istri Sah Pria Berkacamata yang Pose Mesra dengan Lina Ungkap Faktanya, Selingkuh?

Bagi kita seorang wanita karir, tentu akan jarang berkomunikasi dengan anak.

Tapi jangan khawatir, karena kita masih bisa menjaga komunikasi dengan memanfaatkan teknologi yang ada.

Tak perlu waktu banyak, cobalah sempatkan waktu #5menitaja untuk melakukan video call dengan anak kita.

Baca Juga : Shezy Idris Dicap Menantu Durhaka, Ternyata 5 Kesalahan Ini Sulut Amarah Mertua!

Dengan begitu kita bisa lebih banyak berinteraksi dan tak hanya sekadar berbicara saja.

Mintalah orang di rumah untuk membantu kita tetap menjalin komunikasi ini.

Tapi sayangnya, anak-anak cepat memiliki rasa bosan.

Baca Juga : Lagu baru dari The Baldy's untuk Konser Dongeng 3: Dunia Kita Penuh Cinta

Dengan begitu kita perlu tahu langkah tepat saat melakukan video call dengan sang buah hati.

Apa saja?

Baca Juga : Bak Bidadari Surga, Begini Cantiknya Putri Remaja Ustadz Yusuf Mansyur!

1. Membuat jadwal

Masukkan panggilan video ini sebagai rutinitas harian kita bersama sang buah hati.

Buat jam tertentu untuk melakukan komunikasi agar hubungan tetap terjaga dengan baik.

Baca Juga : 11 Tahun Menikah Istri Sah Tak Dicintai, Lina: Kang TP Itu Sayang Sama Saya!

2. Siapkan apa yang perlu diperlihatkan dan ditanyakan

Cobalah dorong anak kita untuk menemukan sesuatu yang ingin mereka bicarakan atau tunjukkan.

Misalnya mainan, buku, atau cerita dari sekolah.

Atau kita juga bisa bertanya kepada anak jika ada yang ingin mereka tanyakan.

Sehingga kita dapat membantu mereka mengingat pertanyaan selama video call.

Baca Juga : Cukup 5 Menit aja Kita Bisa Redakan Nyeri Haid dengan Gerakan Ini loh!

3. Lakukan sesuatu selama video call

Jangan pasif saat melakukan video call dengan anak.

Terlebih jika mereka masih di usia balita.

Cobalah lakukan sesuatu yang bisa menarik perhatian mereka.

Seperti menunjukkan benda yang unik yang ada disekitar kita.

Misalnya pajangan di meja kantor atau mainan baru yang kita belikan untuknya.

Memiliki kegiatan tersebut bisa membantu menenangkan dan membuat mereka fokus.

Baca Juga : Bully Kiesha Alvaro di Medsos, Okie Agustina Ancam Laporkan Bocah SD Ini ke Polisi!

4. Berikan pertanyaan yang bagus

Anak-anak sangat mudah bosan.

Jadi untuk mensiasatinya cobalah berikan pertanyaan yang membuat mereka senang.

Setelah mengajukan pertanyaan, beri waktu kepada mereka untuk menjawab pertanyaan tersebut.

Jangan terburu-buru untuk memotong momen ketika mereka terdiam.

Sebab mereka sedang berjuang untuk menemukan kata-kata.

Dan perlu diingat, jangan terlalu memaksa jika anak-anak tidak tertarik melakukan video call dengan kita.

Berikan waktu sebentar agar mood mereka kembali baik.

Baca Juga : Dituding Lakukan KDRT, Watak Asli Sule Terhadap Lina Dibeberkan Azis Gagap

Cukup bermanfaat bukan Sahabat NOVA?

Meski hanya #5menitaja, komunikasi kita dengan sang buah hati tetap terjalin dengan baik. (*)