Pasien keempat bisa selamat setelah menjalani perawatan, termasuk mengangkat ginjal kanan hasil donor, dan menghentikan obat imunosupresi, serta melakukan kemoterapi.
Obat imunosupresi merupakan sebuah obat standar setelah transplantasi untuk menghindari penolakan terhadap organ baru.
Pengangkatan organ donor membantu pasien untuk sembuh, karena pasien berhenti menggunakan obat imunosupresan, dan sistem kekebalannya dapat memulihkan dirinya sendiri dan melawan sel tumor, hal ini dijelaskan oleh Bemelman dalam laporannya.
Baca Juga : Berita Terpopuler: Istri Sule Tinggal Satu Atap dengan Teddy Sebelum Cerai Hingga Putusnya Luna Maya
Donor organ ini dilakukan pada tahun 2007, tak disangka bahwa organ tersebut membawa sel kanker yang menjalar pada tubuh baru pasien, meskipun sebelumnya telah dilakukan proses pemeriksaan standar.
Enam belas bulan usai transplantasi, seorang perempuan yang menerima donor paru-paru dirawat di rumah sakit setelah mengalami disfungsi transplantasi.
Kemudian diketahui ada sel kanker payudara, dan itu berasal dari donor.
Baca Juga : Luna Maya Unggah Kata-Kata Menyayat Hati untuk Reino Barack?