NOVA.id - Seorang perempuan muda harus menjalani hidup yang tak mudah karena kondisi langka yang dialaminya.
Lindsey Coubray mengalami kondisi yang disebut dengan urtikaria aquagenik yang membuatnya sulit untuk mandi, berenang, atau keluar rumah di saat hujan.
Kontak terhadap air juga bisa membuatnya sesak napas, bersin dan membuatnya minum antihistamin ketika harus mandi.
Baca Juga : Tak Henti Sumbangkan Emas, 'Spiderwoman' Aries Susanti Kembali Menang dalam Turnamen di China
Ini adalah sebuah alergi langka yang diketahui ada 50 orang di dunia yang mengalami hal yang sama.
Alergi ini juga bukan alergi biasa, karena minum susu juga bisa membuat sebuah luka di mulut.
Coubray mengaku mengalami beberapa masalah setelah mandi.
Baca Juga : Resmi Cerai dengan Lina, Sule Beri Pesan Pedas untuk Teddy dan Mantan Istri
"Setiap kali saya mandi, kepala hingga kaki saya tertutup ruam yang gatal, dan mengalami bersin, hidung saya seperti terbakar, dan mata saya menjadi merah dan bengkak," jelasnya.
Baca Juga : Bikin Iri Perempuan, Anak Laki-laki Ini Miliki Bulu Mata Hampir Mencapai 5 Cm dan Alis yang Lebat!
Tak hanya saat hujan, cuaca cerah pun bisa membuatnya terkena alergi.
"Cuaca yang hangat adalah tantangan khusus karena saya menjadi panas, keringat dan kemudian berakhir dengan ruam yang sangat gatal di punggung, lengan, kepala, dada saya." kata Coubray.
Perempuan berusia 19 tahun ini telah didiagnosis menderita urtikaria aquagenik ini 2 tahun lalu.
Ia pun kadang merasa kesulitan bernapas akibat alergi yang dideritanya tersebut, dan harus mengonsumsi obat-obatan untuk mengatasinya.
Baca Juga : Terungkap! Inilah Pekerjaan Pria yang Dituding Hancurkan Rumah Tangga Sule-Lina
Urtikaria aquagenic membuat penderita mengalami ruam setelah kulit mereka bersentuhan dengan air.
Perempuan dengan usia pubertas adalah orang yang lebih cenderung mengalami gejala ini.
Setelah air menghilang dari tubuh, biasanya ruam akan memudar setelah 30-60 menit.
Baca Juga : Berkebaya, Istri Sunan Kalijaga Tampil Cetar & Berkelas! Intip Gayanya
Belum jelas apa penyebab dari urtikaria aquagenic ini, tetapi kemungkinan karena zat dalam air yang memicu imun seseorang.
Hal ini pun bisa terjadi pada siapapun tanpa adanya riwayat penyakit tersebut sebelumnya.
Baca Juga : Perempuan Ini Pernah Buat Kate Middleton Cemburu pada Pangeran William
Belum ada obat atau perawatan pasti untuk mengobati kondisi yang termasuk langka ini. (*)