Panik dan Tegang! Kru Kapal Ini Rekam Suasana Laut di Palu Saat Gempa

By Healza Kurnia, Jumat, 28 September 2018 | 21:45 WIB
Kondisi salah satu pusat perbelanjaan di Palu yang rusak akibat gempa besar berskala 7,7 SR (dok. BNPB)

NOVA.id - Salah satu momen mengerikan dalam gempa yang terjadi di kota Donggala dan Palu, Sulawesi Tengah petang tadi (28/9) adalah terjangan air laut atau tsunami di pesisir pantai kota Palu.

Hal ini juga ditegaskan dalam unggahan BMKG 4 jam yang lalu tentang informasi gempa berkekuatan 7,7 skala Ritcher tersebut.

"#Gempa Mag:7.7, 28-Sep-18 17:02:44 WIB, Lok:0.18 LS,119.85 BT (27 km TimurLaut DONGGALA-SULTENG), Kedalaman:10 Km, Potensi tsunami utk dtrskn pd msyrkt #BMKG," tulis BMKG dalam cuitannya.

Baca Juga : Pangeran Harry Sempat Malu dan Diminta Untuk Menikahi Malala Yousafzai Jika Melakukan Hal Ini

Kengerian tentang potensi tsunami ini pun membuat banyak warga yang berada di pesisir pantai Palu naik ke lantai parkir atas dari sebuah pusat perrbelanjaan yang berada di dekat bibir pantai tersebut.

Tak sedikit warga yang akhirnya juga merekam detik-detik menjelang terjangan tsunami ke daratan kota Palu.

Tak hanya mereka saja, kengerian dari tsunami ini pun juga sempat direkam oleh salah satu Anak Buah Kapal (ABK) atau kru kapal yang tengah berlayar di kawasan pantai tersebut.

Baca Juga : Menikah dengan Raffi Ahmad, Rieta Amilia Sebut Nagita Kini Berubah