Terjang Ratusan Petugas, Menpar Arief Yahya Nyaris Kena Tsunami Palu

By Healza Kurnia, Sabtu, 29 September 2018 | 14:20 WIB
Ini Foto dan Video Pasca Gempa dan Tsunami Yang Terjadi di Palu dan Donggala (twitter @Sutopo_PN)

"Setelah itu, kami melihat air tiba-tiba menerjang, dan akhirnya terjadi kepanikan besar. Belum sempat melarikan diri, terjadi gempa yang lebih besar pada 7,4 SR itu, dan tiba-tiba air naik," tambahnya.

Berdasarkan keterangan yang dihimpun Antara, hingga Sabtu pagi hingga 10.17 Wita, jenazah anggota Satpol-PP yang ditemukan baru empat orang.

Jenazah tersebut ditemukan di kantor Walikota.

Adapun ratusan lainnya belum diketahui nasibnya.

Baca Juga : Pangeran Harry Sempat Malu dan Diminta Untuk Menikahi Malala Yousafzai Jika Melakukan Hal Ini

Adrian juga menceritakan bahwa tak hanya ratusan petugas keamanan yang hadir di pantai.

Banyak warga juga berkumpul untuk menyaksikan festival tersebut, termasuk pelajar yang akan ikut mengisi acara.

Sedianya, Menteri Pariwisata Arief Yahya bersama Wali Kota Palu Hidayat akan membuka acara tersebut.

Tetapi, para pejabat tersebut belum sampai di tempat acara.

Hingga berita ini dilaporkan pukul 11.00 Wita, terlihat dua pesawat TNI yang terbang di ketinggian dan satu helikopter terbang memantau suasana kota.(*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Amankan Festival di Pinggir Pantai, Ratusan Satpol PP Kota Palu Belum Diketahui Nasibnya