NOVA.id – Fashion week merupakan momen terpenting bagi seorang fashion designer karena di sanalah mereka bisa unjuk gigi dalam memamerkan hasil busana karya mereka.
Tidak hanya berfokus pada hasil busananya, para desainer juga harus memikirkan matang-matang tentang konsep runway untuk fashion shownya tersebut.
Seperti halnya yang dilakukan oleh Karl Lagerfield selaku creative director dari rumah mode asal Perancis, Chanel yang selalu memiliki konsep yang unik dan kuat untuk setiap fashion shownya.
Baca Juga : Cheongsam hingga Berkebaya, Ini Gaya Busana Berkelas Istri Dato Sri Tahir, Orang Terkaya di Indonesia!
Karl telah berhasil membuat para penonton kagum terhadap karya-karyanya, termasuk dalam pembuatan konsep yang kuat sehingga fashion shownya terasa begitu nyata.
Ia pernah mengubah runway menjadi seperti lautan biru yang membeku pada fashion show untuk koleksi Fall/Winter 2010 nya.
Ia bahkan mendekorasikannya dengan bongkahan atau gunung es sungguhan yang diimpor dari Scandinavia.
Baca Juga : Vivo Indonesia Gandeng ACT untuk Salurkan Donasi Kemanusiaan Bagi Korban Gempa Tsunami Palu-Donggala
Grand Palais yang merupakan tempat show berlangsung pun harus bersuhu ruangan sebesar 4 derajat celcius agar bongkahan es tidak meleleh.
Selain maharkaryanya untuk koleksi musim dingim tersebut, Karl lagi-lagi membuat para penonton takjub karena untuk koleksi musim panasnya tahun ini.
Ia mengubah runway menjadi pinggir pantai yang terlihat sangat nyata.
Baca Juga : Tangis Nyaris Pecah, Denada Pasrahkan Kondisi Shakira : Sudah Jadi Ketetapan Allah
Seakan tidak ingin musim panas berlalu begitu saja, Karl membuat para model berjalan di atas pasir tanpa alas kaki seperti sedang berada di pinggir pantai sungguhan.
Tidak hanya taburan pasir yang sungguhan, bahkan air yang bergelombang dengan lembutnya pun benar-benar sungguhan loh, Sahabat NOVA!
Berlatar belakang gambar seperti lautan asli, fashion show ini terlihat begitu real dengan para penjaga pantai yang seakan-akan tengah memantau keadaan pantai di tempatnya.
Baca Juga : Pamerkan Merchandise Asian Para Games 2018, Okto: Ini Spesial!
Hasil busana rancangan Karl pun menuai komentar yang positif, gaya yang diterapkan yaitu gaya yang sporty casual namun tetap ada sisi elegan yang mana merupakan ciri khas dari Chanel sendiri.
Para model berjalan dengan kaki telanjang di atas pasir maupun air dengan membawa sepatu dan tas seperti sedang berpiknik sungguhan.
Aksesoris lainnya yang unik dari fashion show Chanel kali ini juga yaitu topi yang terbuat dari anyaman rotan yang merupakan ciri khas dari musim panas saat di pantai.
Di akhir pertunjukan, Karl muncul dari dalam rumah seperti pondokan kecil dan berjalan di atas jembatan kayu yang tidak seberapa panjang, ia terlihat puas dengan mahakaryanya kali ini.
Baca Juga : Susah Fokus Kerja? Ikuti 4 Langkah Cerdas Ini agar Karier Membaik
Bagaimana menurut Sahabat NOVA tentang fashion show Chanel kali ini? (*)