Mau Punya Wajah Berseri? Yuk Buat Pembersih Wajah dari Bahan Alami Ini

By Alfiyanita Nur Islami, Jumat, 5 Oktober 2018 | 07:30 WIB
Ilustrasi pembersih wajah (istock)

NOVA.id - Kelebihan kotoran di wajah akibat polusi tentu mengundang beragam permasalahan kulit.

Tidak membersihkan dan mengeksfoliasi kulit dengan rutin akan membuat pori-pori tersumbat dan sebabkan jerawat.

Untuk menghindari hal tersebut, Sahabat NOVA bisa loh membuat scrub atau pembersih wajah dengan bahan-bahan alami berikut.

Baca Juga : 3 Bulan Dirawat, Denada Ungkap Sifat Shakira Berubah Drastis!

1. Lemon

Kita bisa membuat cleanser alami dengan memadukan kulit lemon dengan gula.

Ekstrak kulit lemon dan gula membantu menghilangkan sel-sel kulit mati dan mencerahkan kulit kusam.

Yang harus kita lakukan adalah memeras air lemon, dan campurkan kulit lemon tersebut kemudian blender keduanya hingga menjadi pasta lembut.

Setelah itu tambahkan satu sendok makan gula pada adonan pasta tadi.

Setelah jadi, gosokkan pasta tersebut pada wajah, pijat-pijat sekitar 2 menit kemudian bilas dengan air.

Baca Juga : Ultah Panjatkan 3 Hal, Doa Ridwan Kamil No 3 Bikin Warganet Ngakak!

2. Almond

Almond ternyata baik untuk dijadikan bahan pengelupas kulit untuk membersihkan pori-pori agar kulit sehat alami.

Tambahkan almond dengan susu untuk ciptakan kulit lembut dan kenyal.

Ambil 2-3 biji almond, kemudian hancurkan.

Tambahkan satu sendok makan susu segar pada bubuk almond yang sudah dihancurkan tadi.

Aplikasikan pada wajah sekitar 2 menit, sebelum dibilas dengan air dingin.

Baca Juga : Cerita Anak Korban Gempa: Ibu Sudah di Surga, Saya Tidak Boleh Nangis

3. Oatmeal

Jika Sahabat NOVA memiliki kulit sensitif, oatmeal ialah pilihan yang baik untuk dijadikan solusi.

Tidak hanya untuk eksfoliasi, oatmeal juga baik dalam melembabkan kuit wajah.

Lembutkan satu sendok makan oatmeal dengan merendamnya dalam susu hangat.

Lalu, hancurkan oatmeal dengan sendok sampai halus.

Kemudian, oleskan pada wajah, dan gosok perlahan sekitar satu menit.

Jika sudah, cucilah dengan air biasa.

Baca Juga : Deretan Artis Indonesia dengan Baju yang Sama, Lebih Kece Mana?

4. Madu

Madu dipercaya mampu menjadi pelembap alami bagi kulit dan mencegah kerutan serta garis halus di wajah.

Oleskan madu murni pada wajah yang sudah dibersihkan.

Kemudian, celupkan handuk ke dalam air hangat.

Lalu, letakkan handuk tersebut di wajah selama 5 menit, kemudian bilas dengan air dingin.

Baca Juga : Ditanya Soal Ratna Sarumpaet, Hotman Paris Beri Respon Tegas!

5. Pepaya

Pepaya memiliki antioksidan, enzim, serta vitamin A dan C yang membantu menghilangkan sel kulit mati penyebab kusam.

Hancurkan sepotong buah pepaya segar dan tambahkan satu sendok gula di dalamnya.

Aplikasikan campuran tersebut pada wajah dan gosok perlahan dengan gerakan memutar.

Terakhir, bilas wajah menggunakan air dingin.

Baca Juga : Meletus! Gunung Gamalama Semburkan Asap Putih Setinggi 250 Meter

6. Teh hijiau

Teh hijau dipercaya membantu untuk melembutkan serta menutrisi kulit dengan menjaga keseimbangan PH.

Untuk mendapatkan khasiatnya, yang perlu dilakukan hanya menyeduh secangkir teh hijau lalu saring.

Kemudian tambahkan dua sendok teh gel lidah buaya dalam teh hijau dan aduk hingga rata.

Baca Juga : Rayakan Ultah Pernikahan, Obama Tulis Pesan Romantis untuk Michelle

Simpan bahan masker tadi di kulkas.

Untuk mengaplikasikannya pada wajah, ambilah kapas lalu celupkan pada larutan teh hijau tersebut.

Tap-tap lembut kapas ke seluruh wajah dan diamkan beberapa menit.

Yuk Sahabat NOVA kita coba tips rawat kulit agar wajah cerah berseri.(*)