Walau Ukuran Rumah Mungil, Ini Rahasia agar Tidak Terasa Sempit

By Healza Kurnia, Selasa, 9 Oktober 2018 | 08:00 WIB
Rumah sempit yang bisa terlihat lebih lega dan luas (dok. Tabloid Rumah)

Untuk bagian lantai, sebagaimana dilansir dari laman idea.grid.id, kita dapat memilih warna lebih gelap supaya ruangan tak terkesan datar.

Eitsss, jangan keburu khawatir tak bisa menempatkan warna-warna lain yang sesuai dengan selera kita.

Kita tentu tetap bisa menempatkan sentuhan-sentuhan warna aksen, seperti merah, kuning, biru, merah, hijau, bahkan hitam, pada elemen-elemen interior.

Tujuannya, supaya ruangan yang telah didominasi warna putih tadi tidak justru menghasilkan kesan monoton.

Sebagai contoh, warna- warna aksen ini bisa diaplikasikan pada frame foto, kursi tamu, sarung sofa, bahkan lampu tidur.

Masih menurut artikel yang sama, sebaiknya perbandingan warna cerah dan gelap di rumah mungil kita 70% banding 30%.

Baca Juga : Hindari Minuman Ini, Jika Tak Ingin Sakit Seperti Opie Kumis!

3. Ruang Penyimpanan Multifungsi

Pernahkah Sahabat NOVA melihat video-video singkat di media sosial yang menampilkan kecanggihan furnitur lipat multifungsi?

Nah, dalam menyiasati rumah sempit, furnitur-furnitur tersebut tentu bisa kita andalkan.

Misalnya, ranjang yang juga berfungsi sebagai lemari penyimpanan baju, kursi tamu atau meja kerja yang bisa dilipat, hingga bangku-bangku yang juga berfungsi sebagai tempat penyimpanan.

Usahakan pula untuk mengoptimalkan sekat dinding penyekat kamar.

Baca Juga : Bolehkah Kamar Mandi Ada di Dalam Kamar Tidur? Ini Kata Ahlinya