Gunakan Royal Air Force, Ratu Elizabeth II Sumbang Rp 59,7 M untuk Korban Gempa Palu!

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Senin, 8 Oktober 2018 | 08:48 WIB
Gunakan Royal Air Force, Ratu Elizabeth II Sumbang Rp 59,7 M untuk Korban Gempa Palu! (Instagram @kensingtonroyal)

NOVA.id - Bencana gempa dan tsunami yang memporak-porandakan Donggala dan Kota Palu pada Jumat (28/09) menuai simpati dunia.

Melansir dari Dailymail.co.uk, bantuan besar salah satunya digelontorkan dari dana pribadi Ratu Kerajaan Inggris.

Ratu Elizabeth II senilai Rp 59,7 miliar seperti yang diberitakan dalam Sky News.

Baca Juga : Khirani Sempat Diragukan Anak Kandung, Intip Harmonisnya Keluarga Mayangsari dan Bambang Trihatmodjo!

Bantuan dari Ratu dikirimkan dalam bentuk 288 alat kebersihan serta 1.280 shelter kit.

Tak tanggung-tanggung, nenek dari Pangeran William dan Pangeran Harry ini memboyong bantuannya menggunakan Royal Air Force (RAF), Angkatan Udara Inggris dengan total bobot 17,5 ton!

Bantuan ini telah sampai di Balikpapan pada Jumat (05/10).

Baca Juga : Mencekam! Geger Hantu Janda, Para Pria Cat Kuku agar Tak Digentayangi!